Facebook Luncurkan Fitur Emoji Baru Avatar

Jum'at, 06 Desember 2019 - 19:02 WIB
Facebook Luncurkan Fitur...
Facebook Luncurkan Fitur Emoji Baru Avatar
A A A
MOUNTAIN VIEW - Facebook telah luncurkan fitur baru yang memungkinkan penggunanya membuat karakter yang bergaya emoji yang dipersonalisasi.

Diberi nama Avatar, fitur ini merupakan jawaban Facebook untuk Bitmoji, yaitu alat pembuat avatar yang dibeli oleh Snapchat pada tahun 2016.

Mengutip dari laman The Sun, Jumat (06/12/2019) fitur Avatar dirancang untuk meningkatkan Facebook serta untuk menarik pengguna yang lebih muda kembali ke aplikasi. Fitur ini juga memungkinkan orang membuat persona baru dan memungkinkan mereka untuk berbagi di Facebook dan Messenger secara pribadi.

"Fitur Avatar memungkinkan anda menyesuaikan avatar pribadi anda untuk digunakan di stiker di seluruh komentar dan Messenger" jelas Facebook.

Saat ini, fitur ini telah diuji coba di Wales, Irlandia Utara, Skotlandia, Australia, dan Selandia Baru. Kini, juga telah menyebar di seluruh Inggris, meskipun secara teknis masih dalam fase pengujian.

Facebook juga mengonfirmasi bahwa fitur Avatar saat ini belum tersedia di Amerika Serikat dan negara-negara lainnya. (AUZA ASYANI)
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2778 seconds (0.1#10.140)