Huawei Klaim Penjualan Watch GT 2 di Indonesia Meroket 200%

Selasa, 05 November 2019 - 14:00 WIB
Huawei Klaim Penjualan...
Huawei Klaim Penjualan Watch GT 2 di Indonesia Meroket 200%
A A A
JAKARTA - Smartwatch Huawei Watch GT 2 diklaim mendapatkan sambutan positif dari konsumen Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan meningkatnya penjualan produk tersebut hingga 200% di Indonesia dibandingkan smartwatch Huawei generasi sebelumnya, yakni Huawei Watch GT.

Ketiga platform yang bekerja sama dengan Huawei untuk mempromosikan produk tersebut, juga mengeluarkan apresiasi serupa. Yakni jam tangan pintar Huawei terbaru itu mencatat angka penjualan yang baik.

“Dalam mendesain dan meluncurkan sebuah produk, kami selalu mementingkan riset untuk melihat apakah produk tersebut dapat menjawab kebutuhan konsumen dan juga senantiasa terus berinovasi untuk menghasilkan produk yang lebih baik dari generasi pendahulunya,” kata Lo Khing Seng, Deputy Country Director, Huawei CBG Indonesia.

Disebutkan Lo Khing Seng, pencapaian penjualan Huawei Watch GT 2 yang meningkat 200% merupakan bukti strategi perusahaan berhasil. Sekaligus mendapatkan respons yang sangat baik dari konsumen Indonesia.

Ketiga platform e-commerce yang menjadi mitra kerja sama Huawei dalam penjualan produk ini secara resmi juga menyampaikan apresiasi yang sama. Huawei Watch GT 2 berhasil menjadi smartwatch merek China nomor satu di Lazada Indonesia, di JD.ID menjadi penjualan terbaik untuk segmen di atas harga Rp1 juta, serta di Blibli.com mengeluarkan ulasan sebagai jam tangan terbaik di kelasnya. Tentunya dengan harga terjangkau, desain stylish, dan berpenampilan terbaik.

Huawei Watch GT 2 merupakan jam tangan pintar andalan Huawei yang dilengkapi dengan chipset Kirin A1 untuk meningkatkan daya tahan baterai hingga dua pekan lamanya. Adapun skema dua pekan tersebut seperti ketika 24 jam sehari dengan pemantauan detak jantung diaktifkan, Huawei TruSleepTM diaktifkan untuk tidur, 90 menit berolahraga setiap minggu (GPS aktif), pemberitahuan pesan diaktifkan (50 pesan SMS, 6 panggilan, dan 3 alarm sehari), layar dihidupkan 200 kali sehari, 30 menit menelepon setiap minggu, 30 menit memutar musik setiap minggu.

Masa pakai baterai dapat bervariasi tergantung penggunaan. Watch GT 2 juga dapat memutar musik terus menerus selama 24 jam, panggilan Bluetooth selama 10 jam, 30 jam tanpa henti GPS. "Chipset Kirin A1 juga mengintegrasikan unit pemrosesan Bluetooth, pemrosesan audio yang kuat, prosesor aplikasi dengan konsumsi daya yang rendah dan unit manajemen daya yang terpisah," pungkasnya.
(mim)
Berita Terkait
Huawei Watch GT2e Akhir...
Huawei Watch GT2e Akhir Pekan Ini Goda Kaum Muda Indonesia
Wearables Huawei Tampil...
Wearables Huawei Tampil Stylish dengan Konsep Fashion Forward
Lengkapi Ekosistem AIoT,...
Lengkapi Ekosistem AIoT, realme Indonesia Segera Datangkan Gelang Pintar
Bidik Anak Muda, Huawei...
Bidik Anak Muda, Huawei Mau Boyong Smartwatch Terbaru ke Indonesia
Melenggang di Indonesia,...
Melenggang di Indonesia, Ini Harga dan Kemampuan Huawei Watch GT 2e
Smartwatch Ini Bisa...
Smartwatch Ini Bisa Cegah Hipertensi dengan dengan Pemantauan Tekanan Darah 24 Jam
Berita Terkini
X Dilaporkan Blokir...
X Dilaporkan Blokir Akun-akun Pengkritik Elon Musk
5 jam yang lalu
Terumbu Karang Purba...
Terumbu Karang Purba Berusia 800 Tahun Ditemukan di Laut Merah
11 jam yang lalu
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
19 jam yang lalu
China Bertekat Memperkuat...
China Bertekat Memperkuat Literasi Digital dan AI
19 jam yang lalu
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
20 jam yang lalu
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
1 hari yang lalu
Infografis
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim akan Diinvasi Rusia dalam Beberapa Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved