Adobe dan Apple Berencana Hadirkan Ilustrator di iPad

Kamis, 24 Oktober 2019 - 09:01 WIB
Adobe dan Apple Berencana...
Adobe dan Apple Berencana Hadirkan Ilustrator di iPad
A A A
JAKARTA - Adobe telah mengumumkan akan menghadirkan Ilustrator sebagai aplikasi berikutnya yang akan digunakan pada iPad milik Apple. Sebelumnya, Adobe telah memasuki Photoshop untuk iPad.

Perusahaan yang berbasis di San Jose, California ini rencananya akan melakukan pratinjau Ilustrator untuk iPad pada konferensi Adobe Max yang akan diselenggarakan pada November.

Ilustrator menjadi aplikasi andalan bagi para desainer untuk keperluan menggambar secara digital dan membuat grapik. Isunya Ilustrator akan tersedia di iPad pada akhir tahun ini.

Ilustrator merupakan salah satu aplikasi besutan Adobe yang paling populer dalam rangkaian perangkat lunak Creative Cloud, yang dapat menampilkan banyak fitur seperti yang ada di desktop.

Sementara pihak Adobe belum memastikan mengenai peluncuran tersebut. “Kami tidak memiliki hal baru untuk dibagikan saat ini,” kata juru bicara Adobe, saat ditunya mengenai rencana perusahaan, dikutip dari Bloomberg.

Baru-baru ini, perusahaan yang berdiri sejak 1982 ini meluncurkan beberapa aplikasi lainnya, seperti Adobe Fresco dan Adobe Premiere Rush, yang tidak memiliki banyak fitur seperti Photoshop dan Ilustrator.

Apple menghadirkan Ilustrator untuk memposisikan iPad sebagai pengganti komputer. Adobe sendiri terus mencoba mempertahankan posisinya sebagai produsen perangkat lunak kreatif, di tengah berkurangnya antusiasme konsumen terhadap PC.

Strategi yang dilakukan Adobe diharapkan dapat mendorong pertumbuhan penjualan untuk unit Creative Cloud perusahaan, yang dianggap melambat selama setahun terakhir.
(wbs)
Berita Terkait
Cara Membuat Clipping...
Cara Membuat Clipping Mask di Adobe Illustrator, Mudah Banget!
Blibli Hadirkan Apple...
Blibli Hadirkan Apple Authorized Reseller di Indonesia
7 Tools yang Wajib Dikuasai...
7 Tools yang Wajib Dikuasai UX Designer
Gerai Terbesar Apple...
Gerai Terbesar Apple di Cina Tutup
5 Cara Mengecilkan File...
5 Cara Mengecilkan File JPG dengan Mudah dan Cepat
Adobe Photoshop Gunakan...
Adobe Photoshop Gunakan Teknologi AI untuk Pengguna Awam
Berita Terkini
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
1 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
6 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
7 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
9 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
11 jam yang lalu
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi...
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi Teknologi Penerjemah Bahasa dan Mengirim Pesan
19 jam yang lalu
Infografis
Paus Fransiskus, Pembawa...
Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved