Buah Hatiku Global Kembangkan Aplikasi Reseller Preggo

Rabu, 16 Oktober 2019 - 17:51 WIB
Buah Hatiku Global Kembangkan...
Buah Hatiku Global Kembangkan Aplikasi Reseller Preggo
A A A
JAKARTA - PT. Buah Hatiku Global selaku perusahaan penyedia keperluan ibu dan bayi mengumumkan bahwa mereka tengah mengembangkan aplikasi bernama Preggo yang bekerja sama dengan PT Sprint Asia. Nantinya, aplikasi tersebut bisa digunakan oleh para reseller guna memudahkan proses distribusi produk Buah Hatiku Global.

Muhammad Gaffar Gautama selaku Business Solution PT Sprint Asia menjelaskan aplikasi ini memang belum resmi diluncurkan. Rencananya, aplikasi ini akan diperkenalkan pada bulan November atau Desember 2019, bersamaan dengan peluncuran produk popok Athari yang dihadirkan Buah Hatiku Global.

"Aplikasi ini memang khusus menjual produk-produk dari Buah Hatiku Global saja. Jadi bukan seperti marketplace pada umumnya. Reseller bisa memesan lewat aplikasi, dan nanti produknya dikirim," ujar Gaffar, Rabu (16/10/2019).

Selain menyediakan layanan untuk reseller, Preggo nantinya akan menghadirkan layanan konsultasi. Nantinya, dokter maupun bidan yang mendaftar harus menyerahkan data-data guna diverifikasi oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI) atau Asosiasi Kebidanan. "Jika sudah terverifikasi, mereka (dokter atau bidan) bisa membuka praktiknya di aplikasi Preggo," jelasnya.

Adapun saat ini Buah Hatiku Global baru saja melakukan soft launching produk terbarunya yakni popok Athari. Popok tersebut berbahan dasar food grade gel dan ditawarkan dalam tiga varian yakni Athari Proteksi Eksklusif, Athari Proteksi Total, dan Athari Proteksi Premium. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp30 ribu hingga Rp100 ribuan

"Dari sisi harga, popok ini fokus pada pasar menengah dan menengah ke bawah sehingga harga yang ditawarkan cukup terjangkau. Harga popok Athari dibanderol mulai dari Rp30 ribu. Dengan harga tersebut, masyarakat khususnya para ibu bisa mempunyai pilihan lain dalam memilih popok untuk si buah hati, khususnya yang berkualitas dan terjangkau," ujar CEO PT. Buah Hatiku Global, Ferryandi.

Sebagai informasi, hingga kini Buah Hatiku Global telah memiliki beberapa produk kebutuhan bayi dan anak yang diproduksi sendiri seperti pompa ASI, botol susu, dot susu, maternity belt, sepatu anak, hingga tempat makan anak.
(wbs)
Berita Terkait
Fitur Lebih Kompleks...
Fitur Lebih Kompleks untuk Proyek Alexandria dan Babylon
Aplikasi Kesehatan Buatan...
Aplikasi Kesehatan Buatan RI Luncurkan Fitur Wellness Coach
Aplikasi Super, Social...
Aplikasi Super, Social Commerce Pertama di Indonesia yang Raih Sertifikasi ISO
Dapat Lampu Hijau dari...
Dapat Lampu Hijau dari SWI, Vtube 3.0 Siap Meluncur
Biar Tidak Salah Arah,...
Biar Tidak Salah Arah, Inilah 4 Aplikasi Petunjuk Jalan
Dorong Kolaborasi, GoApotik...
Dorong Kolaborasi, GoApotik Hadir di Fitur Lifestyle pada BCA Mobile
Berita Terkini
Video YouTube Pertama...
Video YouTube Pertama Berusia 20 Tahun telah Ditonton 355 Juta Kali
3 jam yang lalu
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
7 jam yang lalu
Daftar Aplikasi Goblok...
Daftar Aplikasi Goblok di Play Store, Nomor 2 Paling Banyak di Download
9 jam yang lalu
Lempeng Tektonik Berubah...
Lempeng Tektonik Berubah Drastis, Riset Klaim India Mulai Terbagi Jadi Dua
10 jam yang lalu
Mengikuti Selera Pasar...
Mengikuti Selera Pasar dan Tren Kuliner, LG InstaView Tampilkan Kemewahan dan Kepraktisan
10 jam yang lalu
Apple Pindahkan produksi...
Apple Pindahkan produksi iPhone untuk Pasar AS ke India
11 jam yang lalu
Infografis
Reputasi Global Israel...
Reputasi Global Israel Anjlok dalam Indeks Soft Power
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved