Galaxy Fold dan Mate X Tak Jelas, Publik Nantikan Sony Xperia Layar Digulung

Selasa, 09 Juli 2019 - 16:00 WIB
Galaxy Fold dan Mate...
Galaxy Fold dan Mate X Tak Jelas, Publik Nantikan Sony Xperia Layar Digulung
A A A
TOKYO - Sudah beberapa bulan sejak Samsung dan Huawei memukau dunia dengan smartphone paling inovatif, Galaxy Fold dan Mate X, ponsel belum juga masuk toko ritel. Kini publik melupakannya dan tengah menanti handphone dari Sony.

Pabrikan smartphone asal Jepang itu tengah bekerja keras membangun Xperia rollable. Layarnya diklaim dapat digulung. Hal itu diungkap Max J dari AllAboutSamsung melalui cuitannya di Twitter.

Sony dilaporkan sedang mengerjakan purwarupa smartphone dengan layar yang dapat digulung. Mereka menamakannya Nautilus Design. Mengingat ini adalah prototipe, maka detail desainnya dapat berubah sebelum peluncuran.

Sumber itu mengatakan, hanphone Sony Xperia dengan layar dapat digulung bisa menjadi kenyataan pada akhir tahun ini. Laporan tersebut mengklaim perangkat tersebut ditenagai oleh baterai 3.220 mAh dan chipset SM7250 yang tidak disebutkan namanya.

Layar dikatakan bersumber dari LG Display dan kameranya memiliki zoom 10x. Namun, laporan itu mengatakan, model ritel akan datang dengan chipset Snapdragon 855 dan modem Qualcomm X50 5G.

Snapdragon 855 tampaknya cocok untuk perangkat padat teknologi itu, tapi baterai 3.220mAh, mengindikasikan handphone hanya memiliki waktu siaga yang singkat. Meski demikian, Sony masih bisa menemukan cara untuk memasukkan baterai yang lebih besar ke dalam ponsel unggulannya itu.
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1048 seconds (0.1#10.140)