Masyarakat Anambas Kini Menikmati Jaringan 4G Smartfren

Selasa, 09 Juli 2019 - 13:20 WIB
Masyarakat Anambas Kini...
Masyarakat Anambas Kini Menikmati Jaringan 4G Smartfren
A A A
SMARTFREN Telecom Tbk baru saja membuka layanan mereka di Kabupaten Kepulauan Anambas. Kehadiran koneksi internet Smartfren 4G LTE di Anambas diharapkan dapat membantu keefektifan komunikasi antarpara pemangku kepentingan di Anambas, mulai dari Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas, mulai dari sektor pertahanan keamanan, transportasi, perekonomian, sosial, hingga budaya.

"Dengan demikian, masyarakat Kepulauan Anambas dapat merasakan manfaat yang positif dari kehadiran kami di sini,” ujar Sukatja Purwokardjono, Deputy CEO Mobility Smartfren. Selain itu, mereka berharap Anambas dapat menjadi salah satu primadona wisata baru di barat Indonesia setara Bali. Kehadiran jaringan dan konektivitas Smartfren di Anambas, menurut Bupati Kabupaten Anambas Abdul Haris, dapat dimanfaatkan dengan baik, khususnya bagi para pelaku industri pariwisata.

“Karena kami melihat salah satu faktor penting dalam mendukung kemajuan Anambas, khususnya di sektor pariwisata adalah kelancaran komunikasi. Misalnya dengan hadirnya internet yang cepat, para pelaku industri pariwisata dapat memanfaatkannya untuk mempromosikan produk yang mereka jual secara lebih masif,” ujar Haris.

Mulai Februari 2019, 4 pemancar sinyal (base transceiver station ) Smartfren sudah beroperasi di wilayah Anambas dan mengcover hingga 80% populasi masyarakat di Tarempa, Kabupaten Anambas. Hadirnya layanan ini menjadikan masyarakat Tarempa dapat merasakan kenyamanan dalam melakukan streaming video dan musik, bersosial media, hingga browsing melalui jaringan Smartfren 4G LTE.

Smartfren menyediakan layanan seluler (voice, SMS dan internet) yang dapat digunakan di semua jenis HP/s martphone 4G LTE. Saat ini cakupan jaringan Smartfren 4G LTE telah hadir di lebih dari 200 kota di seluruh Indonesia. Dengan adanya layanan data internet berkecepatan tinggi dan stabil, Smartfren yakin bahwa layanannya dapat menjadi penopang pertumbuhan ekonomi dengan mempermudah pertukaran informasi, ecommerce dan menciptakan layanan jasa digital terbaru.
(don)
Berita Terkait
Layanan VoLTE Telkomsel...
Layanan VoLTE Telkomsel Bisa Dipakai di 100 Smartphone dan 219 Kota
Hati-hati Modus Kejahatan...
Hati-hati Modus Kejahatan Permintaan Unduh File APK Fiktif Telkomsel
Telkomsel DigiAds Perkuat...
Telkomsel DigiAds Perkuat Sektor Periklanan Digital Indonesia
Telkomsel Hadirkan 5G,...
Telkomsel Hadirkan 5G, Ini Deretan Smartphone yang Bisa Pakai Jaringan 5G
Telkomsel Hadirkan Teknologi...
Telkomsel Hadirkan Teknologi VoLTE, Ini Merek Ponsel yang Bisa Menikmatinya
Ingin Urusan Lancar,...
Ingin Urusan Lancar, 2 Provider Seluler Ini Layak Jadi Pilihan
Berita Terkini
Danau Raksasa Tiba-tiba...
Danau Raksasa Tiba-tiba Muncul Kembali setelah 130 Tahun Menghilang
1 jam yang lalu
5 Fakta GTA VI yang...
5 Fakta GTA VI yang Baru Luncurkan Trailer Kedua, Salah Satunya Berkaitan dengan Tanggal Rilis
1 jam yang lalu
Meta Lakukan Update...
Meta Lakukan Update untuk Aplikasi Edits
3 jam yang lalu
Kapan GTA VI Rilis?...
Kapan GTA VI Rilis? Ini Spesifikasi PC yang Dibutuhkan!
13 jam yang lalu
HUAWEI Mate XT | Ultimate...
HUAWEI Mate XT | Ultimate Design Diluncurkan dengan Layanan Premium: Maksimalkan Pengalaman Penggunaan Smartphone Lipat
16 jam yang lalu
Kualitas Udara Berbahaya...
Kualitas Udara Berbahaya 50.000 Warga Florida Diminta Tidak Keluar Rumah
1 hari yang lalu
Infografis
PPN Naik Jadi 12%, Masyarakat...
PPN Naik Jadi 12%, Masyarakat Beralih ke Frugal Living
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved