AT&T Resmi Batalkan Pre-order Samsung Galaxy Fold

Kamis, 13 Juni 2019 - 23:00 WIB
AT&T Resmi Batalkan...
AT&T Resmi Batalkan Pre-order Samsung Galaxy Fold
A A A
WASHINGTON - AT&T akhirnya memutuskan membatalkan preorder Samsung Galaxy Fold. Mereka telah mengirim email kepada pelanggannya untuk menginformasikan pre-order Galaxy Gold mereka resmi telah dibatalkan.

Dalam email-nya, vendor telekomunikasi AS itu mengatakan, Samsung menunda rilis Galaxy Fold, yang berarti kami tidak dapat mengirim telepon Anda". Pelanggan AT&T yang terkena pembatalan akan menerima kartu promosi USD100 dan dapat melakukan pemesanan lain begitu Samsung memiliki tanggal rilis final.

Laman Giz China menyebutkan, Samsung seharusnya mulai mengirim ponsel layar lipatnya pada akhir April lalu. Karena ada masalah dengan layarnya, maka pabrikan Korea itu terpaksa menunda peluncurannya. Sampai hari ini pun masih belum ada tanggal peluncuran baru dari handphone canggih itu.

Perlu diketahui, Samsung telah bekerja keras untuk menyelesaikan masalah yang terjadi. Laporan menunjukkan perusahaan telah berhasil melakukan perubahan yang diperlukan. Hanya mereka sampai sekarang belum mengonfirmasi kapan akan merilis smartphone lipat pertamanya itu.

Sebuah laporan baru-baru ini mengonfirmasi bahwa perangkat tidak akan dirilis pada bulan Juni. Hal itu memaksa peritel Best Buy membatalkan semua pre-order, tapi sebuah laporan baru dari Korea Selatan yang dikomentari oleh DJ Koh, CEO Samsung Mobile, menunjukkan perusahaan akhirnya akan merilis Galaxy Fold pada bulan Juli.

Samsung juga harus mengadakan acara pers akhir bulan ini untuk menjelaskan secara rinci perubahan yang dilakukan pada Galaxy Fold sebelum mendistribusikan perangkat. Kita tunggu saja kabar baiknya dari DJ Koh tentang nasib handhone Galaxy Fold.
(mim)
Berita Terkait
Samsung Garap Galaxy...
Samsung Garap Galaxy Fold Lite Seharga USD17 Jutaan
Paten Ungkap Samsung...
Paten Ungkap Samsung Galaxy Fold 2 Bakal Kedap Air
Galaxy Fold 2, Antara...
Galaxy Fold 2, Antara Tersedia Terbatas atau Belum Diproduksi Seusai Dirilis
Galaxy Fold 2 Punya...
Galaxy Fold 2 Punya Layar 120Hz dan S Pen, tapi Harganya Lebih Murah
Samsung Galaxy Fold...
Samsung Galaxy Fold Harga Rp16,4 Juta Siap Meluncur Juli 2020
Enggak Asyik, Samsung...
Enggak Asyik, Samsung Batalkan Dukungan S-Pen untuk Galaxy Fold 2
Berita Terkini
Raksasa Teknologi Terguncang:...
Raksasa Teknologi Terguncang: Apple Kehilangan USD300 Miliar Akibat Tarif Trump
1 hari yang lalu
Perbandingan Nintendo...
Perbandingan Nintendo Switch 2 dan Nintendo Switch: Harga, Spesifikasi, Desain, dan Fitur
1 hari yang lalu
Inilah Rusa Kutub Belang...
Inilah Rusa Kutub Belang Langka Norwegia yang Menghebohkan Dunia
1 hari yang lalu
Fosil Hewan Tertua di...
Fosil Hewan Tertua di Dunia Dickinsonia Ini Berumur 558 Juta Tahun!
1 hari yang lalu
Daftar Terlengkap Game...
Daftar Terlengkap Game Nintendo Switch 2 2025: Tanggal Rilis, Harga, dan Fitur
1 hari yang lalu
Alasan Jangan FOMO Pre-Order...
Alasan Jangan FOMO Pre-Order Nintendo Switch 2 Sekarang!
1 hari yang lalu
Infografis
Komjen Ahmad Dofiri...
Komjen Ahmad Dofiri Resmi Ditunjuk sebagai Wakapolri
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved