Game Apex Legends Segera Dikemas ke Dalam Versi Mobile

Kamis, 09 Mei 2019 - 02:29 WIB
Game Apex Legends Segera...
Game Apex Legends Segera Dikemas ke Dalam Versi Mobile
A A A
CALIFORNIA - Game Battle Royale yang sukses dari Respawn, Apex Legends, kemungkinan akan hadir dalam versi mobile. Hal itu diungkap EA dalam laporan pendapatan kuartalannya.

Rencana ini masuk akal karena permainan itu sukses besar. "Ini menjadi waralaba dengan pertumbuhan tercepat yang pernah kami miliki," kata laporan EA seperti yang dikutip oleh laman Phone Arena.

Penerbit game mengatakan, mereka telah memasuki negosiasi lanjutan untuk membawa Apex Legends ke China. "Tentunya juga mengemas Apex Legends ke dalam ponsel," lapor The Verge.

Ini adalah strategi yang diikuti oleh PUBG dan Fortnite —pesaing terbesar Apex Legends dalam genre royale. Strategi itu memberikan mereka hasil yang luar biasa, sehingga tidak mengherankan EA ingin meniru kesuksesan keduanya dan menjaga momentum Apex tetap berjalan.

Pendekatan Fortnite unik karena pada dasarnya adalah permainan yang sama persis di seluruh perangkat seluler, konsol, dan PC. Ini memungkinkan pemainnya bermain di lintas platform tanpa batas.

Sedangkan PUBG adalah entitas terpisah yang terbatas pada ponsel cerdas dan tablet. Sayangnya, masih belum jelas pendekatan mana yang EA rencanakan untuk versi mobile Apex Legends. Mereka juga belum menyeut kapan game akan dirilis.

Melihat bagaimana penerbit telah memasuki tahap negosiasi lanjutan untuk port judul ke perangkat seluler, publik mungkin akan melihat sesuatu pada akhir tahun ini. Meskipun hal itu sepenuhnya tergantung pada seberapa besar pengalaman yang akan dikembangkan oleh pengembang game.

Respawn Entertainment, pengembang game, menambahkan, mereka berkomitmen untuk memperbarui game dengan pembaruan musiman, dengan fokus pada kualitas konten lebih dari hal baru atau kecepatan rilis. Ini tampaknya sebagai jawaban untuk mengatasi keluhan bahwa permainan tidak mendapatkan cukup pembaruan baru. (Nabil Alfaruq)
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7889 seconds (0.1#10.140)