CEO Realme Sebut Rencana Soal Ponsel Lipat

Senin, 29 April 2019 - 18:01 WIB
CEO Realme Sebut Rencana Soal Ponsel Lipat
CEO Realme Sebut Rencana Soal Ponsel Lipat
A A A
BEIJING - Ponsel dengan layar lipat memang menjadi tren akhir-akhir ini. Sejumlah vendor smartphone pun sedang menggarap dan bahkan telah meluncurkan ponsel tersebut. Sebut saja dua vendor besar yakni Hauwei dan Samsung yang menggebrak dunia teknologi dengan memeperkenalkan Mate X dan Galaxy Fold.

Tak ingin ketinggalan, Realme mengungkap keinginannya untuk menghadirkan ponsel tersebut. Keinginan itu disampaikan langsung oleh CEO Realme Madhav Sheth dalam sebuah wawancara khusus yang membahas soal masa depan dan rencana ekspansi sub-merek dari Oppo ini.

Saat ditanya mengenai apakah Realme soal ponsel lipat, Sheth menjawab dengan positif. Namun, dirinya menyatakan bahwa teknologi tersebut harus masuk akal bagi penggunanya.

Ia pun memberi sinyal dengan mengatakan akan mempertimbangkan teknologi apapun yang dinilai cukup praktis untuk pengguna.

"Saat ini saya melihat bahwa teknologinya belum berkembang sepenuhnya. Jadi itu perlu dikembangkan lebih lanjut dan kami akan menunggu gen ketiga atau keempat dan kemudian kami akan bergerak," ujarnya dilansir laman GSM Arena, Senin (29/4/2019).

Selain itu, saat ditanya soal kesiapan ponsel 5G ia menuturkan bahwa mereka akan siap jika operator juga siap. Ia mengatakan untuk ekspansi ke pasar Eropa dan Amerika Serikat fitur 5G merupakan fitur yang penting bagi mereka.

Rencana ekspansi ke Eropa, Sheth menyebut mereka dalam waktu dekat akan masuk ke pasar Benua Biru.

"Kami berencana untuk masuk ke Eropa secepatnya, sebelum akhir semester pertama tahun ini sebenarnya," imbuhnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7856 seconds (0.1#10.140)