Dipersenjatai SD855 dan RAM 12 GB, Ponsel vivo iQOO Seperti Monster

Selasa, 19 Februari 2019 - 21:00 WIB
Dipersenjatai SD855...
Dipersenjatai SD855 dan RAM 12 GB, Ponsel vivo iQOO Seperti Monster
A A A
BEIJING - Anak usaha vivo, IQOO, kemarin, baru saja meluncurkan smartphone pertamanya yang memiliki tiga kamera di bodi belakangnya. Meski demikian, rumor bahwa ini adalah ponsel bertenaga dengan layar bisa dilipat akhirnya tak terbukti.
Dipersenjatai SD855 dan RAM 12 GB, Ponsel vivo iQOO Seperti Monster

Disitat dari laman GSM Arena, teaser dari sub-merek Vivo ini mengisyaratkan smartphone perdana mereka adalah ponsel gaming dengan spesifikasi "monster". Perangkat baru yang namanya masih belum diketahui itu bakal datang dengan Snapdragon (SD) 855, RAM 12 GB, dan pengisian cepat 44W. Spesifikasi tersebut melampaui produsen seperti Huawei dan OnePlus dengan masing-masing standar 40W dan 30W.

Smartphone itu tidak hanya kuat, tapi dengan baterai yang tahan lama dan banyak penyimpanan bawaan yakni -256 GB. Sel dayanya mencapai 4.000 mAh dan dapat diisi melalui port USB-C. Tidak ada banyak info tentang kamera, tapi setidaknya fiturnya memiliki mode Super HDR.
Dipersenjatai SD855 dan RAM 12 GB, Ponsel vivo iQOO Seperti Monster

Sebagian besar fitur diumumkan di akun Weibo, tapi kemudian unggahan lainnya mengikuti, yakni memperkenalkan pemindai sidik jari UD yang selalu aktif. Gambar memperlihatkan "selalu aktif, siap untuk memulai".

Tetapi belum ada yang melihat apakah ponsel vivo iQOO akan memiliki sensor AO atau itu akan sama dengan di vivo NEX.
(poe)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8181 seconds (0.1#10.140)