Galaxy M20 Hadir di Indonesia Dipersenjatai Baterai 5.000 mAh

Senin, 11 Februari 2019 - 09:46 WIB
Galaxy M20 Hadir di...
Galaxy M20 Hadir di Indonesia Dipersenjatai Baterai 5.000 mAh
A A A
JAKARTA - Samsung Galaxy M20 resmi hadir di Indonesia dengan mengusung fitur mumpuni yang bakal memanjakan generasi milenial. Galaxy M20 mengandalkan baterai tahan lama dengan prosesor prima dan tampilan Infinity-V terbaik di kelasnya.

Fitur mumpuni seperti Dual Camera dengan Ultra-Wide lens bakal memberikan pengalaman terbaik bagi penggunanya. Inovasi itu sebagai komitmen Samsung Electronics Indonesia untuk memudahkan penggunanya di Indonesia untuk selalu update dengan perkembangan dunia yang semakin cepat.

’’Seri Samsung Galaxy M pertama di Indonesia ditujukan bagi generasi masa kini yang ingin terus terhubung dan berbagi aktivitas keseharian mereka yang menarik. Kami terus membangun portofolio yang kuat di kategori smartphone yang menyediakan beragam pilihan bagi konsumen,”ungkap Denny Galant, Head of IT & Mobile Business, Samsung Electronics Indonesia.

Seri Galaxy M hadir dengan rangkaian Galaxy M20 dan M10. Galaxy M20 memiliki layar Infinity-V dengan resolusi FHD dan ukuran 6,3 inci. Sedangkan Galaxy M10 hadir dengan layar Infinity-V beresolusi HD berukuran 6,2 inci.Fitur itu memberikan pengalaman menonton yang memukau. Galaxy M20 dan M10 memiliki sertifikasi Widevine L1 untuk streaming konten HD tanpa batas melalui aplikasi populer.

Dengan Galaxy M20 dan M10,pengguna tidak perlu khawatir kehabisan daya baterai di tengah-tengah kesibukan harian mereka. Samsung menanamkan baterai 5.000 mAh yang powerful di Galaxy M20. Fitur fast charging type-C seperti pada smartphone premium Samsung yang hadir pada Galaxy M20, memastikan pengisian daya 3x lebih cepat dibandingkan pengisian normal.Galaxy M20 juga dipersenjatai prosesor Octa-Core Exynos 7904 terbaru dari Samsung. Prosesor ini meningkatkan pengalaman pengguna melalui kecepatan jaringan, multitasking lancar dan konsumsi daya rendah. Tunggu spesifikasi lengkapnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6814 seconds (0.1#10.140)