WhatsApp Umumkan Dua Fitur Baru Penangkal Hoax Bagi Pengguna iOS

Kamis, 06 September 2018 - 12:22 WIB
WhatsApp Umumkan Dua...
WhatsApp Umumkan Dua Fitur Baru Penangkal Hoax Bagi Pengguna iOS
A A A
MENLO PARK - Aplikasi perpesanan instan yang paling populer dan paling banyak digunakan, WhatsApp, baru saja melakukan beberapa pembaruan pada sistem operasi berbasis iOS.

Melansir laman Webetainfo, Kamis (6/9/2018), fitur-fitur baru tersebut bakal dirilis secara bertahap. Namun baru ditujukan bagi para pengguna WhatsApp pada sistem operasi iOS.

Fitur pertama, jika pengguna terdeteksi mendapatkan pesan berisi link berbahaya, maka akan muncul keterangan berwarna merah dengan bertuliskan 'suspisious link'. Peringatan muncul di atas link yang dibagikan.

WhatsApp berharap fitur ini dapat mengurangi penyebaran berita hoax yang sering tersebar dengan cepat di aplikasi WhatsApp. Fitur dapat berjalan bagi para pengguna iOS 7 dan di atasnya.

Dengan demikian, para pengguna iPhone lawas masih tetap bisa menikmati pembaruan ini. Untuk menguji fitur, pengguna harus menerima pesan dari pengguna lain (iOS, Android, Windows Phone) yang berisi link mencurigakan.

Fitur kedua, fungsi preview pada pemberitahuan pesan. Bagi pengguna iPhone dapat mengunduh gambar dan GIF langsung dari notifikasi. Fitur baru berjalan jika pengguna menonaktifkan pengaturan unduhan otomatis.

Jadi pengguna dapat meninjau terlebih dahulu mau atau tidak untuk melihat gambar yang dikirimkan dari orang lain tersebut. Lain halnya dengan fitur pertama, fungsi preview hanya dapat berjalan di iOS 10 dan atau yang lebih baru.
(mim)
Berita Terkait
Periksa iPhone Anda,...
Periksa iPhone Anda, WhatsApp Berhenti Dukung iPhone Lawas
Siap-siap, WhatsApp...
Siap-siap, WhatsApp Stop Beroperasi di iPhone Lawas
Ini Daftar Android dan...
Ini Daftar Android dan iPhone yang Diblokir WhatsApp
iPhone yang Bisa Update...
iPhone yang Bisa Update ke iOS 16, Ada Milik Anda?
Fitur Sulap Pesan WhatsApp...
Fitur Sulap Pesan WhatsApp Bisa Menghilang Sudah Menuju iOS
Sejarah dan Perkembangan...
Sejarah dan Perkembangan iOS dari Pertama hingga iOS 16
Berita Terkini
Video YouTube Pertama...
Video YouTube Pertama Berusia 20 Tahun telah Ditonton 355 Juta Kali
3 jam yang lalu
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
7 jam yang lalu
Daftar Aplikasi Goblok...
Daftar Aplikasi Goblok di Play Store, Nomor 2 Paling Banyak di Download
9 jam yang lalu
Lempeng Tektonik Berubah...
Lempeng Tektonik Berubah Drastis, Riset Klaim India Mulai Terbagi Jadi Dua
10 jam yang lalu
Mengikuti Selera Pasar...
Mengikuti Selera Pasar dan Tren Kuliner, LG InstaView Tampilkan Kemewahan dan Kepraktisan
10 jam yang lalu
Apple Pindahkan produksi...
Apple Pindahkan produksi iPhone untuk Pasar AS ke India
11 jam yang lalu
Infografis
4 Fitur Baru Google...
4 Fitur Baru Google Maps untuk Mempermudah Perjalanan Anda
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved