MAXStream Hadirkan Asian Games 2018 dan Liga Sepak Bola Dunia

Jum'at, 10 Agustus 2018 - 08:01 WIB
MAXStream Hadirkan Asian...
MAXStream Hadirkan Asian Games 2018 dan Liga Sepak Bola Dunia
A A A
JAKARTA - Telkomsel kembali membuktikan komitmennya untuk menghadirkan layanan digital lifestyle yang berkualitas bagi pelanggan. Caranya, memperkuat konten aplikasi video digital MAXstream melalui kerja sama dengan beIN SPORTS dan EMTEK Group.

Saluran beIN SPORTS di MAXstream akan menghadirkan siaran langsung liga sepak bola dunia seperti La Liga (Spanyol), Premier Leagues (Inggris), France Ligue 1 (Prancis), Major League Soccer (Amerika Serikat), dan siaran langsung olahraga lainnya seperti World Rally Championship, World Golf Championship, Davis Cup dan masih banyak lainnya.

Sedangkan kerja sama dengan salah satu anak perusahaan dari EMTEK Group, yaitu Vidio akan membuat MAXstream bisa menayangkan berbagai siaran langsung pertandingan Asian Games 2018. EMTEK Group sendiri merupakan exclusive broadcast partner untuk Asian Games 2018.

“Sejak awal menghadirkan MAXstream, kami berkomitmen untuk menjadikan aplikasi ini sebagai one stop video portal berkualitas, yang dapat menghadirkan kenyamanan dalam menikmati berbagai ragam hiburan sesuai minat dan kebutuhan pelanggan,” ucap Head of Digital Lifestyle Telkomsel Crispin Tristram di Jakarta, Kamis (9/8/2018).

Dikatakannya, dengan menghadirkan siaran olahraga beIN SPORTS dan Asian Games 2018, Telkomsel membuktikan bahwa MAXstream akan terus berkembang. Bahkan menjadisebuah marketplace bagi seluruh mitra penyedia konten video Telkomsel.

Pelanggan Telkomsel sudah dapat menikmati tayangan langsung olahraga dunia melalui saluran beIN SPORTS di MAXstream sejak 11 Agustus 2018. Selain diMAXstream, beIN SPORTS juga menyediakan aplikasi beIN SPORTS CONNECT yang memiliki konten video-on-demand yang berisi tayangan ulang maupun highlight pertandingan. Sekaligus tayangan catch-up pertandingan pekan lalu.

"Untuk menikmati aplikasi beIN SPORTS CONNECT, terdapat paket Premium Bundling beIN Sport Connect yang tersedia mulai dari Rp10.000," sebutnya.

Sedangkan berbagai pertandingan Asian Games 2018 akan hadir di MAXstream sejak 18 Agustus 2018, termasuk acara pesta pembukaan dan penutupan yang diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Melalui kerja sama tersebut, pelanggan dapat menikmati tayangan Asian Games 2018 melalui 12 saluran live streaming yang tersedia.
(mim)
Berita Terkait
7 Cara Mengatasi MyTelkomsel...
7 Cara Mengatasi MyTelkomsel Error dengan Mudah dan Cepat
MAXstream Umbar Koleksi...
MAXstream Umbar Koleksi Hiburan Korea Terlengkap dari tvN dan tvN Movies
Serba Rp99 Ribu Ditambah...
Serba Rp99 Ribu Ditambah Cashback, Promo Kuota Internet Siap Diserbu di Aplikasi MotionPay!
Paket Halo Unlimited...
Paket Halo Unlimited Beri Milenial Akses Tanpa Batas ke Aplikasi Boros Kuota
Telkomsel dan Spotify...
Telkomsel dan Spotify Tawarkan Trial Akses Premium
IndiHome Down, Jaringan...
IndiHome Down, Jaringan Internet Telkomsel Melambat
Berita Terkini
Kualitas Udara Berbahaya...
Kualitas Udara Berbahaya 50.000 Warga Florida Diminta Tidak Keluar Rumah
3 jam yang lalu
Ajaib, Ilmuwan Temukan...
Ajaib, Ilmuwan Temukan Bakteri yang Bisa Menyalakan Lampu!
4 jam yang lalu
Daftar Kode Redeem Genshin...
Daftar Kode Redeem Genshin Impact 5.6 Mei 2025, Banjir Primogem dan Item Langka!
5 jam yang lalu
China Mulai Uji Coba...
China Mulai Uji Coba Fitur Face ID iPhone 18
22 jam yang lalu
Melatih Bicara dengan...
Melatih Bicara dengan Enterprise AI Learning Agent
1 hari yang lalu
Beragam Kejahatan kini...
Beragam Kejahatan kini Ada di TikTok, Ini Modusnya
1 hari yang lalu
Infografis
Rendang dan Gulai Masuk...
Rendang dan Gulai Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved