Mi Pad 4 Hadir dengan Teknologi Pengenalan Wajah AI

Minggu, 24 Juni 2018 - 08:01 WIB
Mi Pad 4 Hadir dengan...
Mi Pad 4 Hadir dengan Teknologi Pengenalan Wajah AI
A A A
BEIJING - Pabrikan teknologi ternama Xiaomi besok, Senin (25/6/2018), segera merilis tablet terbarunya, Mi Pad 4. Sejalan dengan rencana itu, mereka telah mengonfirmasi detail kunci untuk perangkat tersebut.

Dalam posting-an di akun Weibo resminya, Xiaomi mengungkap fitur tablet berteknologi face unlock AI (kecerdasan buatan). Terobosan tersebut menjadikannya sebagai perangkat tablet pertama dalam seri Mi Pad.

Laman GSM Arena, Minggu (23/6/2018) menyatakan, dengan begitu pengguna Mi Pad 4 bisa membuka kunci unitnya hanya dengan melihat layar. Seperti yang sudah Anda ketahui, teknologi ini menggunakan kamera yang menghadap ke depan dan kurang aman dibandingkan dengan teknologi yang Anda temukan di perangkat Apple X.
Mi Pad 4 Hadir dengan Teknologi Pengenalan Wajah AI

Perusahaan asal China itu telah mengonfirmasi ketersediaan Snapdragon 660 SoC untuk perangkatnya. Tablet diklaim memiliki kamera kombo 13 MP/5 MP dan dikemas dalam baterai 6.000 mAh.

Sebuah rumor baru-baru ini menyebutkan adanya dua model Mi Pad 4, yaitu varian WiFi dan LTE-enabled. Tablet memiliki konfigurasi RAM 4 GB/64 GB dan 6 GB/128 GB.

Soal harga Mi Pad 4, varian pertama dijual Rp2,3 juta dan model kedua Rp4,2 juta. Keduanya dijadualkan dikenalkan bersamaan pada 25 Juni.
(mim)
Berita Terkait
Harga dan Spesifikasi...
Harga dan Spesifikasi Redmi Pad, Tablet Xiaomi yang Ramah di Kantong
Huawei Bakal Hadirkan...
Huawei Bakal Hadirkan Tablet Terbaru yang Powerfull dan Terjangkau
Harga Rp2 Jutaan, Tablet...
Harga Rp2 Jutaan, Tablet Murmer Galaxy Tab A7 Lite Dirancang untuk Anak-anak
4 Rekomendasi Tablet...
4 Rekomendasi Tablet Murah Rp5 Jutaan untuk Kerja atau Kuliah
Harga Tablet di 2025...
Harga Tablet di 2025 Tembus Rp16 Jutaan, Apa Kelebihannya Dibanding Laptop?
Ini Keunggulan Huawei...
Ini Keunggulan Huawei MatePad 12 X Dibandingkan Laptop Biasa
Berita Terkini
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
9 jam yang lalu
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
1 hari yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
1 hari yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
2 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
2 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
2 hari yang lalu
Infografis
4 Alasan Barat Ingin...
4 Alasan Barat Ingin Bungkam Telegram dengan Tangkap Pavel Durov
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved