LUMIX DC-GH5S Mirrorless Pertama Rekam Video Cinema 4K 60p/50p

Senin, 26 Maret 2018 - 17:33 WIB
LUMIX DC-GH5S Mirrorless...
LUMIX DC-GH5S Mirrorless Pertama Rekam Video Cinema 4K 60p/50p
A A A
JAKARTA - Panasonic mengenalkan inovasi terbaru kamera digital single lens mirrorless (DSLM) untuk perekaman video profesional dalam pencahayaan minim, Lumix DC-GH5S. Kamera ini menjadi DSLM pertama di dunia yang mampu merekam video dengan kulitas Cinema 4K 60p/50p.

Lumix DC-GH5S menjadi kamera DLSM yang memiliki kemampuan perekaman video terbaik sepanjang sejarah Lumix. Kehadiran Lumix DC-GH5S sekaligus menjadi kado menjelang 100 tahun eksistensi Panasonic dalam industri kamera.

’’Kami selalu menghadirkan produk terbaik bagi pecinta videografi di Indonesia. Lumix DC-GH5S dirancang untuk videographer profesional. Kamera ini memiliki sensitivitas dan kualitas gambar tertinggi dalam sejarah kamera Lumix,’’kata Agung Ariefiandi, digital imaging product marketing manager PT Panasonic Gobel Indonesia di Jakarta, Senin (26/3/2018).

Lumix DC-GH5S yang menggunakan 10.2-megapixel Digital Live MOS Sensor berteknologi Dual Native ISO dan venus engine terbaru membuatnya mampu mereproduksi rekaman gambar yang sangat baik. Terlebih di kondisi minim cahaya sekalipun, sensor multi-aspect pada kamera ini memungkinkan perekaman video dengan sensitivitas ISO tinggi mencapai 51200.

Sensor ini juga mendukung pemotretan dalam format RAW 14-bit yang mampu memberikan flesibilitas lebih tinggi untuk alur kerja pengembangan RAW profesional yang unggul di kelasnya. Kamera ini menawarkan kinerja deteksi luminance -5EVdengan Low Light AF bersensitivitas dan optimalisasi sensor tinggi.

Kamera ini tidak memberikan batasan waktu dalam perekaman video Full-HD dan 4K. Kamera yang dibanderol Rp32.999.000 ini, merupakan kamera yang kaya detail dan memiliki respons cepat. Kompatibel dengan Time Code IN/OUT, kamera ini mampu mengatur sinkronisasi kode waktu serta pengeditan timeline non-linier saat pengambilan gambar dengan beberapa kamera.

Fitur VFR (Variable Frame Rate) yang ditanamkan di kamera ini memungkinkan pengguna merekam video overcranked/undercranked di Cinema 4K/4K (60fps, 2,5x lebih lambat dalam 24p) dan FHD (240 fps, maksimum 10x lebih lambat dalam 24p). Teknologi DFD (Depth for Defocus) dan pemrosesan sinyal digital berkecepatan tinggi mampu mencapai pemfokusan otomatis cepat sekitar 0,07 detik dan 12 (AFS)/8 (AFC) fps dalam 12-bit RAW dan 11 (AFS)/7 (AFC) fps saat burst berkecapatan tinggi 14 bit.
(aww)
Berita Terkait
Spesifikasi Kamera 8K...
Spesifikasi Kamera 8K Milik Liga Spanyol
Takluk dengan Serangan...
Takluk dengan Serangan Smartphone, Olympus Tutup Bisnis Kamera
Pasar Kamera Digital...
Pasar Kamera Digital Terpuruk, Bagaimana Prediksi 2020?
Fakta Tentang Kamera...
Fakta Tentang Kamera Leica Produksi 1948 yang Terjual Seharga Rp14 Miliar
Kamera Tercepat di Dunia,...
Kamera Tercepat di Dunia, Rekam Triliunan Frame per Detik
Kamera Seukuran Sebutir...
Kamera Seukuran Sebutir Beras Dilengkapi Sensor Canggih Diperkenalkan
Berita Terkini
Israel Kenalkan Robdozer,...
Israel Kenalkan Robdozer, Robot Pembunuh Berteknologi AI
9 menit yang lalu
LG Smart Park, Pabrik...
LG Smart Park, Pabrik Futuristik yang Dilengkapi IoT, AI, Robot hingga 4IR
3 jam yang lalu
China Siap Lanjutkan...
China Siap Lanjutkan Misi Luar Angkasa Minggu ini
4 jam yang lalu
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
12 jam yang lalu
Apa Itu Rumah Modular?...
Apa Itu Rumah Modular? Smart Cottage LG yang Jadi Tempat Tinggal Masa Depan Berteknologi Canggih
12 jam yang lalu
AI Jadi Kunci LG untuk...
AI Jadi Kunci LG untuk Menguasai Pasar Peralatan Rumah Tangga di Asia
13 jam yang lalu
Infografis
Pertama Kali, Israel...
Pertama Kali, Israel Gunakan THAAD untuk Cegat Rudal dari Yaman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved