Ponsel Premium Huawei dengan Harga Terjangkau Punya Kamera iPhone X

Jum'at, 09 Februari 2018 - 00:05 WIB
Ponsel Premium Huawei...
Ponsel Premium Huawei dengan Harga Terjangkau Punya Kamera iPhone X
A A A
SHENZHEN - Huawei bakal merilis flagship terbarunya paling lambat 27 Maret mendatang. Terkait smartphone andalan terbarunya itu, sejumlah gambar perangkat yang kemungkinan dilabeli P11/P20 Lite tersebut sudah bermunculan di internet.

Gambar 3D terbaru mengungkapkan bahwa Huawei P11/P20 Lite akan mengadopsi takik dalam seri andalan yang dijanjikan Huawei dengan harga terjangkau ini. Teknik takik sendiri sudah digunakan oleh Apple ke smartphone terbarunya iPhone X.
Ponsel Premium Huawei dengan Harga Terjangkau Punya Kamera iPhone X

Laman GSM Arena melaporkan, ponsel ini akan memiliki dimensi 148,6 x 71,2 x 7,4 mm. Sementara layarnya akan berukuran 5,7 inci diagonal dengan sudut membulat dan takik.

Perender dari P11 Lite atau P20 Lite -karena namanya belum dikonfirmasi- juga mencakup setup dual-cam yang terlihat seperti yang diaplikasikan pada iPhone X. Sedangkan pemindai sidik jarinya terdapat di bagian belakang.
Ponsel Premium Huawei dengan Harga Terjangkau Punya Kamera iPhone X

Untuk layarnya, smartphone itu dikabarkan menggunakan rasio layar 19:9 dengan resolusi 2.200 x 1.800 piksel. Sedangkan otak yang menjalankan ponsel adalah chipset Kirin 970 atau versi update dari SoC Kirin 659 pada segmen midrange.

Banyak pihak menduga OS yang bakal diterapkan adalah Android Oreo dan dilengkapi perangkat lunak EMUI 8.0.
(mim)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1921 seconds (0.1#10.24)