CEO Xiaomi: Tahun Depan Kami Fokus Smartphone Berteknologi AI

Selasa, 05 Desember 2017 - 18:05 WIB
CEO Xiaomi: Tahun Depan...
CEO Xiaomi: Tahun Depan Kami Fokus Smartphone Berteknologi AI
A A A
BEIJING - Tahun depan Xiaomi memfokuskan diri untuk memasarkan smartphone yang membenamkan teknologi Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan.

Target pabrikan China ini langsung diutarakan CEO Xiaomi, Lei Jun saat mengikuti Konferensi Internet Dunia yang diadakan di China, baru-baru ini. Salah satu komponen yang akan dipersenjatai dengan kecerdasan buatan adalah dual camera utama di belakang handset.

Dilansir Playfuldroid, pengalaman fotografi dengan AI tersebut di antaranya diadopsi ke dalam Xiaomi Mi7. Di perangkat yang sama, Xiaomi menggunakan chipset Snapdragon 845. Sebuah chipset yang juga dibenamkan Samsung untuk Galaxy S9 dan S9+.

Sama seperti Mate 10 dan Mate 10 Pro, Xiaomi Mi 7 mampu memberikan pengalaman fotografi yang mengesankan, bahkan dalam kondisi cahaya minim. Xiaomi kemungkinan juga akan menampilkan sistem dual camera monochrome+ RGB yang menampilkan 12 megapiksel (MP) dan sensor Sony IMX350 20 MP. Rumor sebelumnya telah mengungkapkan, bahwa Xiaomi Mi 7 akan hadir dengan layar Amoled 6,01 inci keluaran Samsung dengan rasio 18:9.

Laporan sebelumnya mengungkapkan bahwa Mi 7 akan menampilkan RAM 6 GB dan menjadi ponsel pertama Xiaomi yang dapat diaktifkan dengan fitur pengisian nirkabel. Hebatnya, ponsel padat teknologi yang akan dilepas tahun depan tersebut hanya dijual dikisaran Rp5,3 juta.
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2081 seconds (0.1#10.140)