Belum Mati, Atari Bakal Bikin Konsol Game Baru

Minggu, 18 Juni 2017 - 20:27 WIB
Belum Mati, Atari Bakal...
Belum Mati, Atari Bakal Bikin Konsol Game Baru
A A A
CALIFORNIA - Bagi para penggemar konsol game yang besar di era 1980-an, nama Atari mungkin tidak asing bagi kalian. Atari mengisi hampir banyak waktu bermain, sebelum kemunculan Nintendo dan PlayStation. Lama tak terdengar, Atari mengumumkan kemunculan perangkat konsol game baru.

Melansir dari BBC, Minggu (18/6/2017), CEO Fred Chesnais berujar kepada GamesBeat bahwa pihaknya kembali ke bisnis hardware. Belum begitu banyak detail mengenai perangkat, namun produk anyar itu konon dinamakan Ataribox.

Ataribox telah diungkap secara online. Hanya saja belum diketahui rincian spesifikasi perangkat itu. Chesnais mengatakan bahwa kemunculan kembali perangkat Atari berjalan dengan baik dan dikonfirmasikan didasarkan pada teknologi PC.

Seperti diketahui, produsen konsol game seperti Nintendo juga pernah merilis NES Classic Edition yang lengkap dengan game-game tua seperti Super Mario Bros dan The Legend of Zelda.

Atari telah mengalami masa lalu yang sulit, di mana perusahaan mengajukan perlindungan kebangkrutan pada 2013. Namun, kini Atari tampak bangkit dan menyatakan terjun kembali dalam bisnis perangkat keras untuk para penggemarnya.
(ven)
Berita Terkait
Ini 4 Kontroler Terbaik...
Ini 4 Kontroler Terbaik untuk Main Game di PC
Dibekali Chipset MTK...
Dibekali Chipset MTK Helio G99, Seri POVA Terinspirasi dari Meteorit Luar Angkasa
Game Perang Arena Breakot...
Game Perang Arena Breakot Resmi Luncurkan Versi Lite
Cara Meningkatkan FPS...
Cara Meningkatkan FPS di PC untuk Gambar Lebih Halus
Turnamen Free Fire Indonesian...
Turnamen Free Fire Indonesian Masters 2020 telah Menemukan Juara Baru
Tempatnya Para Gamer...
Tempatnya Para Gamer dan Penggila Laptop Salurkan Hobi
Berita Terkini
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
3 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
4 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
6 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
7 jam yang lalu
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi...
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi Teknologi Penerjemah Bahasa dan Mengirim Pesan
15 jam yang lalu
Hypernet Technologies...
Hypernet Technologies Mendukung Digitalisasi Administrasi Kesehatan Rumah Sakit
22 jam yang lalu
Infografis
Sistem Perang Elektronik...
Sistem Perang Elektronik Rusia Bikin Senjata NATO Jadi Rongsokan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved