Pre-Order Dibuka, Spesifikasi LG G6 di Indonesia Lebih Tinggi

Jum'at, 21 April 2017 - 06:53 WIB
Pre-Order Dibuka, Spesifikasi...
Pre-Order Dibuka, Spesifikasi LG G6 di Indonesia Lebih Tinggi
A A A
JAKARTA - LG mengumumkan mulai membuka pemesanan smartphone LG G6 di Indonesia mulai Jumat (21/4/2017). Selama masa pre-order, LG menawarkan cashback Rp500.000 dan berbagai penawaran menarik dari harga yang dipatok Rp9,9 juta.

Sebanyak 17 e-commerce dan 8 jaringan toko smartphone terlibat untuk memastikan kemudahan akses bagi peminat handset ini. Dua operator dan tujuh bank besar pun turut ambil bagian.

LG G6 yang beredar di Indonesia bakal membawa perbedaan yang membuatnya lebih istimewa dibanding versi awal perkenalannya. Selain perangkat bakal dibuat dalam opsi Dual SIM (hybrid), LG G6 di Indonesia juga hadir dalam kapasitas memori internal sebesar 64 GB. Hal yang menjadikannya dua kali lebih tinggi dibanding versi saat pertama diperkenalkan.

“Seperti sedari kemunculan perdananya ke publik yang menuai berbagai reaksi positif, meriahnya dukungan berbagai mitra kami ini menunjukkan hal yang sama. Ini waktunya bagi kami dengan antusias membagikan kesenangan dari inovasi besar ini kepada masyarakat Indonesia dalam versi yang lebih istimewa,” ujar Head of LG Mobile Communications Indonesia, Heegyun Jang, Kamis (20/4/2017).

Bicara mengenai inovasi yang diusungnya, LG G6 tampil memukau sejak debut perdananya di depan publik dalam Mobile World Congress 2017 yang berlangsung di Las Vegas, Amerika Serikat, pada Februari lalu. Dalam gelaran akbar global yang berlangsung tiap tahun bagi industri perangkat telekomunikasi bergerak ini, LG G6 mendapat 36 penghargaan dari berbagai media internasional yang menjadi bagian pesertanya.

Apresiasi tinggi ini salah satunya tak lepas dari desain unik layar berbentang 5,7 inch, tapi berbodi 5,2 inch dengan tepian tipis yang membuatnya tetap nyaman untuk pengoperasian dengan satu tangan. Dalam dimensi demikian, layar LG G6 memiliki aspek rasio unik 18:9. “LG menamakan inovasi layar ini dengan sebutan FullVision,” katanya.

Tak cuma soal kenyamanan pengoperasian satu tangan bagi layar berbentang lebar, keunikan aspek rasio ini pun menyimpan potensi manfaat lebih. Di antaranya, layar LG G6 dapat terbagi menjadi dua bujur sangkar sama besar yang membuatnya ideal untuk kebutuhan multitasking dengan dua window.

Yang membuatnya lebih istimewa, LG G6 memiliki sertifikat pernyataan lulus standar militer Amerika Serikat dengan mengantongi sertifikat MIL-STD 810G. Serial uji yang dilakukan lembaga pengujian dan sertifikasi independen Maryland Electrical Testing (MET) Laboratories ini menyebut LG G6 lulus dalam 14 pengujian. Termasuk di dalamnya ketahanan temperatur rendah dan tinggi, kelembaban, getaran, radiasi matahari, tekanan rendah, pasir, debu, perubahan drastis temperatur dan hujan.

“Seluruh pengakuan durabilitas ini membuat smartphone ini tak hanya digdaya dalam fungsi melalui berbagai fiturnya. Namun juga digdaya dalam hal memastikan LG G6 mampu menjaga performa meskipun berhadapan dengan berbagai faktor dalam lingkungan yang menantang,” papar Heegyun Jang.

Dalam masa pre order ini, LG juga memberikan garansi tambahan bagi layar LG G6 dari segala risiko kerusakan yang mungkin terjadi sebanyak satu kali. “Seluruh penawaran istimewa ini kami buat untuk menandai hadirnya inovasi besar yang dibawa LG G6 di Indonesia,” ujar Heegyun Jang. Dalam masa pre-order, keseluruhan penawaran LG G6 bernilai sekitar Rp4,8 juta.

Untuk jaringan toko atau offline yang terlibat dalam pre-order ialah Apollo, Dukomsel, Erafone, Fonel, Megafon, Telesindo, Tokopda, Point2000. Lalu untuk e-commerce, yaitu Alfacart, Bhinneka, Blanja.com, Blibli, Dinomarket, Elevenia, Erafone.com, Fonel.com, Es.com, JD.ID, Lazada, Laku6, Mataharimall, Poin2000, Tokopda.com, Tokopedia, dan Telesindoshop.com.
(dmd)
Berita Terkait
LG Electronics Indonesia...
LG Electronics Indonesia Berikan Layanan Khusus Direct Mobile Service
Lifes Good Experience...
Life's Good Experience Zone Jadi Cara LG Dekatkan Diri ke Generasi Muda
Aksesori Rumah Tangga...
Aksesori Rumah Tangga untuk Pengguna Penyandang Disabilitas Dihadirkan
Nggak Perlu Tanah Luas,...
Nggak Perlu Tanah Luas, LG Rilis Kebun Pintar di CES 2025
LG Berbagi Kenyamanan...
LG Berbagi Kenyamanan Ibadah Ramadan dengan Donasi Dehumidifier Canggih
LG Smart Park, Pabrik...
LG Smart Park, Pabrik Futuristik yang Dilengkapi IoT, AI, Robot hingga 4IR
Berita Terkini
ChatGPT Diklaim Bisa...
ChatGPT Diklaim Bisa Tebak Pasangan Anda Selingkuh atau Tidak
1 jam yang lalu
Hindari Ganguan Mental,...
Hindari Ganguan Mental, Banyak Orang Kembali ke HP Jadul
3 jam yang lalu
Nvidia Memasok Chip...
Nvidia Memasok Chip ke Humain Arab Saudi untuk Pabrik AI
5 jam yang lalu
Banggakan Robot Tesla...
Banggakan Robot Tesla yang Bisa Menari, Elon Musk Dipermalukan Grok
5 jam yang lalu
Gojek Dicomot Grab?...
Gojek Dicomot Grab? Raksasa Asing Bicara, Apakah Nasib Ojol Lokal di Ujung Tanduk?
8 jam yang lalu
Cara Memindahkan Data...
Cara Memindahkan Data dari HP Lama ke HP Baru, Lakukan Pencadangan Data Terlebih Dahulu
8 jam yang lalu
Infografis
Ini Penjelasan Mengapa...
Ini Penjelasan Mengapa Hajar Aswad di Kakbah Berwarna Hitam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved