HP Luncurkan Dua Produk Terbaru untuk Cetak Format Lebar

Jum'at, 25 November 2016 - 09:24 WIB
HP Luncurkan Dua Produk...
HP Luncurkan Dua Produk Terbaru untuk Cetak Format Lebar
A A A
JAKARTA - Menandai kesuksesan HP DesignJet, HP Inc meluncurkan dua seri printer terbarunya, yakni HP DesignJet T830 multifunction printer dan HP DesignJet Z2600/Z5600 PostScript. Kehadirannya dua model terbaru ini menegaskan komitmen HP untuk menjadi yang terdepan dalam berinovasi di kancah digital printing.

“Kini, setelah lebih dari 25 tahun eksistensinya yang konsisten sebagai pionir di industri cetak format lebar, HP Inc. kembali mengusung gebrakan baru dengan menyematkan kapabilitas-kapabilitas cetak multi-fungsi (MFP) mutakhir pada seri printer format lebar terbaru yang kami kenalkan pada HP DesignJet T830 Multifunction Printer plus kemampuan multifungsi untuk print, copy, dan scanner," ujar Market Development Manager Designjet, Graphics Solutions Business PPS, Hewlett-Packard Indonesia, Lydia Budianto, dalam keterangan resminya, Jumat (25/11/2016).

Lebih lanjut, Lydia menambahkan, printer tersebut dengan fitur konektivitas masa kini untuk mendukung kebutuhan mobilitas yang tinggi bagi para profesional, serta untuk mendukung tugas-tugas desain grafis dan gambar teknis yang menuntut kerja tim yang kolaboratif di lokasi-lokasi kerja yang tersebar dan berjauhan jaraknya.

HP DesignJet T830 Multifunction Printer (MFP) sendiri telah mendukung teknologi All-in-One Printer Remote App dan HP ePrint yang memungkinkan pengguna untuk dapat mencetak gambar teknis dari email yang dikirimkan langsung ke alamat printer yang dituju ataupun melalui koneksi lokal nirkabel.

Selain itu, HP DesignJet T830 merupakan printer MFP format lebar terintegrasi(3, 4, 5) terkecil di kelasnya, dengan ukuran lebar cetak hanya 36 inci(4) sesuai untuk mendukung kebutuhan cetak format lebar di studio ataupun di lokasi proyek dengan kondisi lapangan yang paling keras sekalipun.

Dalam hal ini tim yang bekerja di studio maupun di lokasi proyek dapat mengirimkan atau saling bertukar gambar desain teknis dengan cepat dari berbagai lokasi kerja yang berbeda-beda. Revisi yang ditorehkan di atas kertas gambar tercetak kemudian bisa dipindai menggunakan scanner tertanam yang terdapat pada printer tersebut agar langsung bisa dikirimkan kembali kepada tim di lokasi berbeda untuk penindakan selanjutnya.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2134 seconds (0.1#10.140)