Samsung Galaxy Note 7 Nyaris Hancurkan Alat Vital Pria Ini

Sabtu, 17 September 2016 - 15:55 WIB
Samsung Galaxy Note...
Samsung Galaxy Note 7 Nyaris Hancurkan Alat Vital Pria Ini
A A A
SAN FRANCISCO - Dari 92 laporan atas meledaknya Samsung Galaxy Note 7 baru ini Samsung Electronics Co digugat oleh seorang pria Florida, Jumat (16/09). Pasalnya Samsung Galaxy Note 7 tersebut meledak di saku celana depan bagian depan dan nyaris membakar alat vital Jonathan Strobel.

Jonathan Strobel mengklaim bahwa ia menderita luka bakar parah setelah Galaxy Note 7 miliknya meledak di saku celana depan nya. Gugatan ini mungkin menjadi yang pertama di Amerika Serikat oleh pengguna ponsel Samsung terkait cacat baterai Galaxy Note 7.

Seperti dilansir Fortune, Sabtu (17/9/2016), Strobel mengajukan gugatan satu hari setelah Samsung menarik 1 juta ponsel yang dipasarkan di Amerika Serikat. Strobel mengatakan ia berada di sebuah toko di Palm Beach Gardens pada 9 September ketika Note 7 miliknya meledak.

Strobel menceritakan, ponselnya mendadak terbakar di celananya, sehingga mengalami luka bakar yang parah pada kaki kanannya. Dia juga mengalami luka bakar pada ibu jari kirinya, karena ia menarik ponsel itu dari celananya pasalnya jika tindakan itu telat kemungkinan besar ledakan itu bisa menghancurkan alat vitalnya..

"Dia mengalami luka bakar tingkat dua di paha kanannya, tak hanya itu hingga saat ini klien kami mengalami trauma, " kata pengacara Strobel Keith Pierro.

Dalam gugatannya, Strobelmeminta konpensasi tagihan medis, rasa sakit dan penderitaan, dan dugaan cedera lainnya. Gugatannya diajukan di pengadilan di Palm Beach County, di Florida.
(wbs)
Berita Terkait
Samsung Galaxy Z Series...
Samsung Galaxy Z Series Diperkenalkan, Ini Detailnya
Samsung Tanam Teknologi...
Samsung Tanam Teknologi AI di Perangkat Elektronik, Ini Kecanggihannya
Samsung Buka Pre-Order...
Samsung Buka Pre-Order Galaxy Z Flip 5G
Desain Bodi Samsung...
Desain Bodi Samsung Galaxy Z Flip Muncul di TENAA
Samsung Galaxy Z Flip...
Samsung Galaxy Z Flip 5G Dapat Sertifikasi TENAA
Tidak Asal Foto, Begini...
Tidak Asal Foto, Begini Cara Memotret Produk Agar Laris di Online Shop
Berita Terkini
Ilmuwan Yakin Bahtera...
Ilmuwan Yakin Bahtera Nuh Berada di Lokasi Ini, Berikut Petunjuknya
7 jam yang lalu
Meta Blokir Live Streaming...
Meta Blokir Live Streaming yang Dilakukan Remaja di Instagram
11 jam yang lalu
Perdana Digelar, GrabX...
Perdana Digelar, GrabX Hadirkan Inovasi Baru Untuk Semua Versi Dirimu
14 jam yang lalu
Waspada AI untuk Kejahatan,...
Waspada AI untuk Kejahatan, Ini Tips Jitu Maksimalkan Keamanan dan Privasi di HP!
16 jam yang lalu
Cara Instal dan Download...
Cara Instal dan Download Skin Terbaru di Minecraft 2025
17 jam yang lalu
Rollercoaster Kripto:...
Rollercoaster Kripto: Bitcoin Justru Bangkit di Tengah Bayang-Bayang Kebijakan Trump
20 jam yang lalu
Infografis
7 Makanan Ini Dapat...
7 Makanan Ini Dapat membantu Memperkuat Daya Ingat Anak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved