Asus Zenbook UX310UQ Tampil dengan Desain Super Tipis

Sabtu, 18 Juni 2016 - 21:40 WIB
Asus Zenbook UX310UQ...
Asus Zenbook UX310UQ Tampil dengan Desain Super Tipis
A A A
TAIWAN - Satu lagi Asus mengeluarkan sebuah produk laptop dengan desain super tipis dan ringan di ajang Computex 2016. Laptop ini adalah Asus Zenbook UX310UQ yang mempunyai desain stylist dengan dibekali kartu grafis NVIDIA GeForce 940MX.

Seperti dilansir dari Liliputing, Sabtu (18/6/2016), bodi luar menggunakan bahan metal dengan dua pilihan warna yaitu quartz grey dan rose gold. Mempunyai ketebalan 18,35 milimeter dan berat 1,45 kg, dirancang untuk Anda yang punya mobilitas tinggi.

Mempunyai ukuran layar 13,3 inci dengan resolusi tinggi Full HD 1920 x 1080 piksel dan 3200 x 1800 piksel. Kedua pilihan layar sama-sama mempunyai sudut pandang yang lebar hingga 178 derajat. Fitur lain yang melekat adalah USB 3.1 Tipe C, USB 3.0, dua port USB 2.0, HDMI, WiFi 802.11ac, Bluetooth 4.1 serta baterai 48 Whr.

Sementara jeroannya menggunakan prosesor hingga Intel Core i7-6500U dan juga menunjang keberadaan RAM hingga 16GB serta memakai kombinasi SSD dan HDD berkapasitas hingga 1,5TB. Sayangnya pihak Asus belum membuka informasi harga jual untuk laptop ini.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0680 seconds (0.1#10.140)