Seberapa Bahaya Mengisi Baterai Smartphone Menjelang Tidur

Senin, 09 Mei 2016 - 19:23 WIB
Seberapa Bahaya Mengisi...
Seberapa Bahaya Mengisi Baterai Smartphone Menjelang Tidur
A A A
HAL ini pasti pernah atau bahkan sering Anda lakukan, yaitu mengisi baterai ponsel dan meninggalkannya terhubung ke pengisi daya selama tidur. Harapannya agar keesokan harinya dapat langsung digunakan.

Sengaja maupun tidak sengaja hal ini banyak yang tidak menyarankan. Seperti dilansir dari Digital Spy, Senin (9/5/2016), membiarkan ponsel terhubung ke pengisi daya semalaman penuh merupakan hal yang berbahaya. Karena dapat menimbulkan kebakaran besar, dan ada juga yang mengatakan jika itu dapat menurunkan kemampuan baterai.

Tapi yang perlu Anda mengerti, sebenarnya tak perlu terlalu khawatir dengan hal tersebut. Karena perangkat yang Anda gunakan adalah perangkat pintar. Ini yang sering diremehkan orang-orang adalah tentang kemampuan smartphone menangani penggunaan daya.

Kebanyakan ponsel moderen saat ini memiliki kemampuan untuk menghentikan pengisian daya ke baterai ketika kapasitas sudah terisi 100%. Meskipun akan menghentikan pengisian daya ketika penuh, namun kadang-kadang ponsel akan menggunakan sedikit daya dari pengisi daya untuk menjaga agar dapat beroperasi dan menjaga kapasitas baterai tetap dalam kapasitas maksimum.

Kendati menginggalkan ponsel semalaman terhubung ke pengisi daya tidak akan menyebabkan kebakaran secara spontan dan tidak akan mengubah baterai menjadi cair. Akan tetapi ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

Pertama adalah masalah overheating atau panas berlebihan. Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk menghindari panas berlebih seperti melepaskan case pelindung ponsel saat sedang melakukan pengisian daya semalaman dan pastikan ponsel berada di permukaan datar dan keras ketika sedang terhubung ke pengisi daya.

Kedua, hindari melakukan pengisian daya di atas tempat tidur dengan permukaan yang tidak rata. Karena hal ini dapat mengakibatkan sirkulasi udara tidak stabil yang dapat mengakibatkan panas berlebih dan dapat mengganggu tidur pengguna ponsel. Panas berlebih inilah yang sering dianggap sebagai pemicu terjadinya kebakaran.

Nah, bila Anda sudah terbiasa melakukan mengisi daya menjelang tidur, hindari dua hal penting di atas. Meskipun menggunakan ponsel pintar namun, penyebab lain diluar perangkat bisa menjadi pemicu.
(dol)
Berita Terkait
Hits Spotify Wrapped...
Hits Spotify Wrapped 2022, Ini Cara Membuatnya
Cara Mengurus Ganti...
Cara Mengurus Ganti Rugi Kendaraan Tertimpa Pohon
Tips Cek Ban Motor Bocor...
Tips Cek Ban Motor Bocor Halus Tanpa Harus ke Tukang Tambal
Cara Cuci Mobil dengan...
Cara Cuci Mobil dengan Cat Matte
Ini Cara Print Bolak-Balik...
Ini Cara Print Bolak-Balik secara Otomatis dan Manual
Adobe Flash Player Dimatikan,...
Adobe Flash Player Dimatikan, Pengguna Diminta Segera Uninstall
Berita Terkini
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
10 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
15 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
20 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
21 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
23 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
1 hari yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved