Asus Luncurkan Smartphone dengan Kemampuan Multimedia

Jum'at, 08 April 2016 - 12:21 WIB
Asus Luncurkan Smartphone...
Asus Luncurkan Smartphone dengan Kemampuan Multimedia
A A A
JAKARTA - Kebutuhan para konsumen akan perangkat smartphone tentu saja berbeda. Banyak pengguna yang memilih perangkat berdasarkan kamera, namun ada juga pengguna yang membutuhkan produk dengan display berkualitas dan kemampuan multimedia.

Melihat kebutuhan ini, Asus kembali merilis varian terbaru dari lini produk Asus Zenfone dengan ukuran layar yang lebih besar. Hadir sebagai pengganti Zenfone 6, Asus kini menawarkan Zenfone 2 Laser 6.0 ZE601KL dengan berbagai peningkatan fitur dan kemampuan yang jauh lebih mumpuni

“Penggemar smartphone berlayar lebar kini punya pilihan baru dalam bentuk Zenfone 2 Laser 6 inci, yang merupakan varian Zenfone 2 Laser dengan ukuran layar paling besar. Selain itu, Zenfone 2 Laser 6 inci juga menawarkan fitur multimedia yang sangat lengkap untuk memuaskan penggunanya,” ujar Country Product Group Leader, ASUS Indonesia, Juliana Cen, dalam keterangan resminya, Jumat (8/4/2016).

Dari sisi kamera, Asus Zenfone 2 Laser 6.0 ZE601KL menggunakan kamera utama dengan resolusi 13MP yang mampu mengambil foto dengan resolusi 4128 x 3096 pixel. yang dipadukan dengan kamera beresolusi 5MP pada bagian depan.

Untuk urusan penyimpanan, Asus menyediakan penyimpanan internal sebesar 32GB yang masih bisa ditambah via kartu microSD hingga 128GB. Bila masih belum mencukupi, produsen asal Taiwan ini masih menyediakna penyimpanan cadangan online via ASUS WebStorage sebesar 5GB yang dapat digunakan secara cuma-cuma.

Dengan berbagai kemampuan yang ditawarkan, Zenfone 2 Laser 6.0 ZE601KL di banderol dengan harga Rp3,599 juta.

Spesifikasi:

CPU : Qualcomm Snapdragon 616 octa core 64-bit up to 1,7GHz
GPU : Qualcomm Adreno 405 GPU 550 MHz
RAM : 3GB RAM
Storage : 32GB + 5GB ASUS Webstorage gratis
SIM Card : Dual Micro-SIM Support
Battery : Lithium-Polimer 3000 mAh
Warna : Glamour Red, Hairline Gold, Hairline Silver
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1286 seconds (0.1#10.140)