Ini Lima Aplikasi Panggilan Video Terpopuler

Senin, 26 Oktober 2015 - 16:32 WIB
Ini Lima Aplikasi Panggilan...
Ini Lima Aplikasi Panggilan Video Terpopuler
A A A
LONDON - Teknologi semakin hari terus berkembang, dahulu kita harus menggunakan pesan teks untuk menghubungi seseorang yang jauh dari tempat kita berada. Kini tidak perlu lagi berkirim teks untuk berhubungan dengan seseorang, tapi bisa melalui panggilan suara bahkan yang lebih canggih lagi sekarang ada panggilan video (video call).

Dengan melakukan panggilan melalui video call, kita dapat melihat langsung wajah dari seorang yang kita hubungi dan mungkin dapat mengobati rasa kangen. Dilansir dari Phonearena, Senin (26/10/2015), berikut lima aplikasi video call terpopuler di masyarakat :

1. FaceTime

Hampir semua pengguna iPhone dan iPad akrab dengan FaceTime. Meskipun FaceTime tidak tersedia di perangkat mobile di luar Apple, tetapi aplikasi ini tetap menjadi salah satu aplikasi video call yang terpopuler.

FaceTime pada iPhone dapat diakses langsung dari aplikasi kontak, sehingga tidak harus melewati beberapa langkah sulit untuk membukanya. Sayang, aplikasi ini tidak memiliki lonceng dan peluit seperti pada aplikasi video call lainnya.

2. Google Hangout

Meskipun Hangouts merupakan aplikasi bawaan dari perangkat Android, tapi aplikasi ini juga telah tersedia di perangkat iOS. Sehingga memungkinkan para pengguna kedua platform tersebut untuk saling melakukan panggilan.

Selain memiliki kemampuan melakukan panggilan video ke setiap orang dalam daftar kontak, Hangouts juga memungkinkan 10 pengguna untuk dapat bergabung dalam panggilan grup. Fitur ini membuat Hangout menjadi aplikasi seru, jika ingin terlibat dalam percakapan video dengan seluruh keluarga ataupun teman Anda.

3. Viber

Viber memungkinkan pengguna untuk memilih antara mengirim video sesi chat atau terlibat dalam video live chat. Selain itu, aplikasi ini juga memungkinkan untuk mengirim stiker, pesan, foto, pesan suara, atau bahkan berbagi lokasi.

4. Skype

Sebagian besar orang mungkin telah menggunakan Skype. Aplikasi satu ini adalah sebuah aplikasi video chatting yang tersedia untuk beberapa platform. Skype tersedia di iOS , Android , Windows bahkan pada Windows Phone .

5. Imo

Imo bukan merupakan aplikasi pesan lengkap seperti Hangouts atau Skype. Tapi Imo dapat menjadi pilihan untuk melakukan panggilan dan menerima video secara cepat.

Imo memiliki user interface yang sederhana dan intuitif, yang memungkinkan pengguna melakukan panggilan video langsung dari kontak. Ini merupakan sebuah aplikasi sederhana untuk melakukan panggilan video, akan tetapi tentu saja aplikasi ini membutuhkan beberapa fitur tambahan untuk dapat bersaing dengan aplikasi panggilan video lainnya.
(dyt)
Berita Terkait
Pengecekan Aplikasi...
Pengecekan Aplikasi PeduliLindungi di Stasiun Juanda, Banyak Calon Penumpang Mengunduh di Lokasi
Sosialisasi Penggunaan...
Sosialisasi Penggunaan Sertifikat Vaksin Penumpang KRL, Tak Ada Antrean di Stasiun Bogor
Rencana Penghapusan...
Rencana Penghapusan Aplikasi PeduliLindungi di KAI, Daop II Bandung Tunggu Instruksi Kemenhub
Edukasi Pengenalan Hewan,...
Edukasi Pengenalan Hewan, Mahasiswa Untag Surabaya Ciptakan Animal Detector
Ayosehat Luncurkan Aplikasi...
Ayosehat Luncurkan Aplikasi Kesehatan Berbasis Digital
Hari Pertama Uji Coba...
Hari Pertama Uji Coba Pengecekan Aplikasi PeduliLindungi di Stasiun Palmerah
Berita Terkini
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Keberadaan Alien
3 jam yang lalu
Jaminan Aman dari Komdigi:...
Jaminan Aman dari Komdigi: Merger XL-Smartfren Tak Akan Berujung PHK!
9 jam yang lalu
Restu Komdigi: XL dan...
Restu Komdigi: XL dan Smartfren Resmi Bersatu, Apa Dampaknya?
14 jam yang lalu
Cara Cek Layar iPhone...
Cara Cek Layar iPhone Terkena Shadow atau Dead Pixel, Ternyata Mudah
15 jam yang lalu
Lomba Balap Sperma untuk...
Lomba Balap Sperma untuk Tes Kesuburan Siap Digelar di AS
17 jam yang lalu
Chip Nubbin Siap Bawa...
Chip Nubbin Siap Bawa Manusia Masuk ke Dimensi Alam Tak Kasat Mata
18 jam yang lalu
Infografis
Ini 3 Negara Musuh AS...
Ini 3 Negara Musuh AS yang Tidak Terkena Tarif Impor Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved