Moto 360 Terbaru Tampil Lebih Sporty

Jum'at, 04 September 2015 - 10:04 WIB
Moto 360 Terbaru Tampil Lebih Sporty
Moto 360 Terbaru Tampil Lebih Sporty
A A A
LONDON - Banyak pihak yang berharap Motorola memperbarui smartwatch Moto 360. Dan akhirnya, perusahaan berbasis di Illinois itu pun menghadirkan Moto 360 terbaru dengan tampilan lebih sporty.

Dilansir dari Lifehacker, Jumat (4/9/2015), model terbaru Moto 360 dihadirkan perdana Internationale Funkausstellung (IFA). Wearable satu ini hadir dengan pilihan tiga ukuran berbeda, meliputi ukuran 46mm dan 42mm dirancang untuk pria, dan model 42mm dirancang untuk pergelangan tangan yang lebih kecil, biasanya dipakai oleh wanita.

Moto 360 terbaru ini didukung oleh Android Wear, dilengkapi dengan pack quad-core Qualcomm Snapdragon 400 CPU clock hingga 1.2GHz, memori internal 4GB, RAM 512GB, WiFi, Bluetooth, dan dukungan untuk pengisian nirkabel.

Kali ini, Motorola juga telah meningkatkan resolusi pada layar 1.56 inci Moto 360 untuk 360 x 330 piksel, serta memiliki resolusi 360 x 325 dengan layar 1.37 inci. Perusahaan juga mengklaim telah melakukan peningkatan terhadap daya tahan baterai.

Selain itu, Moto 360 Sport datang dengan sesuatu yang disebut AnyLight Hybrid display. Sebuah teknologi yang memungkinkan layar untuk lebih baik dalam menangkap pencahayaan baik di indoor ataupun outdoor, Moto 360 Sport juga akan datang dengan built-in GPS. Sayang, perusahaan masih bungkam soal kapan Moto 360 Sport mulai mengisi rak-rak.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3559 seconds (0.1#10.140)
pixels