Ini Bocoran Spesifikasi Huawei Mate S di IFA

Rabu, 02 September 2015 - 14:16 WIB
Ini Bocoran Spesifikasi...
Ini Bocoran Spesifikasi Huawei Mate S di IFA
A A A
BEIJING - Huawei akan memamerkan beberapa handset baru di ajang pameran elektronik IFA Berlin, Jerman, pada 4 September 2015. Salah satunya Huawei Mate S.

Dilansir dari Phonearena, Selasa (2/9/2015), Huawei Mate S akan dilengkapi layar 5,7 inci yang membawa resolusi 1.080 x 1.920, dengan kerapatan 386 ppi pixel, mesin 2.1 GHz CPU octa-core dan Mali-T628 GPU MP4. 3GB RAM plus 64 GB penyimpanan internal.

Kamera belakang 20 megapixel (MP) dan kamera depan 8MP, menjadikan handset ini nyaman untuk berfoto ria, selfie dan video chat. Tidak hanya itu, pemindai sidik jari dapat ditemukan di bawah kamera.

Huawei memiliki kemampuan baterai 4.100mAh, dan Android 5.1 pra-instal serta Huawei Emotion 3.1 UI.

Huawei mengungkapkan ponsel ini akan dilengkapi fitur yang disebut "sentuhan luar biasa." Cukup menggunakan jari Anda, "menarik" huruf pertama dari sebuah aplikasi, seperti "C" untuk kamera, aplikasi otomatis akan terbuka pada perangkat ini.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1325 seconds (0.1#10.140)