Gadis 9 Tahun Temukan Gigi Megalodon Besar, Punya 400 Fosil Gigi Hiu

Selasa, 17 Januari 2023 - 14:20 WIB
loading...
Gadis 9 Tahun Temukan...
Seorang gadis berusia 9 tahun dari Maryland, Amerika Serikat (AS) menemukan gigi megalodon gnasher besar berukuran 5 inci (13 cm). Foto/Live Science
A A A
ANNAPOLIS - Seorang gadis berusia 9 tahun dari Maryland, Amerika Serikat (AS) menemukan gigi megalodon gnasher besar berukuran 5 inci. Gadis bernama Molly Sampson ternyata sudah mengoleksi sekitar 400 fosil gigi ikan hiu yang ditemukan di sepanjang pantai Maryland.

Molly menemukan gigi megalodon besar berwarna hitam berukuran 5 inci atau sekitar 13 cm di perairan dangkal di pantai di Calvert Cliffs State Park di wilayah Maryland di Chesapeake Bay. Dilaporkan Newsweek awalnya Molly dan kakak perempuannya Natalie sedang mencari fosil di sepanjang pantai Maryland.

“Saat berjalan ke pantai, Molly sekitar waktu setengah jam mengarungi air dangkal dia telah menemukan gigi megalodon,” kata Alicia Sampson, ibu dari Molly kepada Live Science yang dikutip SINDOnews, Selasa (17/1/2023).



Keluarga Sampson membawa gigi besar itu ke Stephen Godfrey, seorang kurator paleontogloy di Museum Kelautan Calvert di Solomon, untuk memastikan gigi itu milik megalodon (Otodus megalodon). Godfrey menggambarkan penemuan itu sebagai penemuan sekali seumur hidup.

Megalodon menjelajahi lautan Bumi selama periode Neogen (23 juta hingga 2,6 juta tahun lalu). Hiu raksasa kemungkinan tumbuh hingga 65 kaki atau 20 meter panjangnya dan merupakan hiu tercepat yang pernah ada.
Gadis 9 Tahun Temukan Gigi Megalodon Besar, Punya 400 Fosil Gigi Hiu


Predator puncak ini diperkirakan punah setelah munculnya hiu putih besar yang lebih kecil namun lebih sukses (Carcharodon carcharias). “Dr. Godfrey menjelaskan kepada Molly bahwa hiu itu seukuran bus Greyhound,” kata Alicia.

Seperti hiu zaman modern, hiu megalodon memiliki kerangka tulang rawan, yang tidak dapat memfosil dengan baik. Akibatnya, sebagian besar dari apa yang para ilmuwan ketahui tentang predator besar berasal dari giginya.



Gigi megalodon yang ditemukan Molly, memiliki komposisi lebih keras dan terawetkan dalam sedimen dasar laut purba. Molly bukan satu-satunya anak yang menemukan gigi megalodon. Pada Mei 2022, seorang anak laki-laki berusia 6 tahun di Inggris menemukan gigi megalodon sepanjang 4 inci atau 10 cm di pantai di Sussex, Inggris.
Gadis 9 Tahun Temukan Gigi Megalodon Besar, Punya 400 Fosil Gigi Hiu


Namun, Molly ternyata telah menemukan banyak gigi megalodon. “Dia menemukan 6 (diduga) gigi megalodon dalam beberapa tahun terakhir tapi tidak ada yang sebesar ini,” kata Alicia.

Calvert Cliffs adalah hotspot fosil gigi hiu, termasuk megalodon gnashers, karena tebing tersebut terbuat dari lapisan sedimen dasar laut yang tertinggal dari samudra purba yang menutupi area tersebut selama sebagian besar Zaman Miosen (23 juta hingga 5,3 juta tahun lalu). Saat tebing terkikis oleh aksi gelombang dan runtuh ke dalam air di bawahnya, mereka melepaskan gigi purba yang terperangkap di dalam sedimen.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
AS Klaim Temukan 4 Calon...
AS Klaim Temukan 4 Calon Terkuat Pembeli TikTok
Belum Ketemu Pembeli...
Belum Ketemu Pembeli yang Tepat, Trump Perpanjangan Batas Waktu TikTok
Batasi Chip AI, AS Tekan...
Batasi Chip AI, AS Tekan Jepang dan Belanda Lepaskan Perangkat China
AS Tuduh China dan Iran...
AS Tuduh China dan Iran Gunakan OpenAI dan Meta untuk Kejahatan
Rusia Kembali Denda...
Rusia Kembali Denda Google karena Tidak Taat Aturan
Hiu Putih Terbesar Ditemukan...
Hiu Putih Terbesar Ditemukan Masih Hidup, Ilmuwan: Sangat Cantik
Seperti Ular, Fosil...
Seperti Ular, Fosil Berusia 240 Tahun Ini Diklaim Naga China Asli
Hiu Terbesar di Dunia...
Hiu Terbesar di Dunia Ditemukan dalam Keadaan Hidup, Segini Ukurannya
Donald Trump Klaim Microsoft...
Donald Trump Klaim Microsoft Ngotot Ingin Membeli TikTok
Rekomendasi
Berapa THR yang Diterima...
Berapa THR yang Diterima PPPK 2025? Cek Kisaran Tanggal Pencairannya
Wamen Christina Bidik...
Wamen Christina Bidik CPMI Isi Kebutuhan Sektor Transportasi Global
Cara dan Syarat Daftar...
Cara dan Syarat Daftar Mudik Gratis Pemprov DKI 2025
Berita Terkini
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
55 menit yang lalu
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
2 jam yang lalu
Ikan Berkepala Gumpalan...
Ikan Berkepala Gumpalan Ditemukan di Antara 27 Spesies Baru di Peru
5 jam yang lalu
Nokia Gagal Melakukan...
Nokia Gagal Melakukan Panggilan Telepon Pertama di Bulan
7 jam yang lalu
Susu Kecoa Diklaim Peneliti...
Susu Kecoa Diklaim Peneliti Tiga Kali Lebih Bergizi dari Sapi
8 jam yang lalu
Ilmuwan Ungkap Penyebab...
Ilmuwan Ungkap Penyebab Utama Runtuhnya Kerajaan Romawi
12 jam yang lalu
Infografis
Fosil Bunga berusia...
Fosil Bunga berusia 164 Juta Tahun Ditemukan di China
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved