Hati-Hati, Link Download Game The Last of Us Part II Berisi Malware Berbahaya!

Sabtu, 14 Januari 2023 - 20:00 WIB
loading...
Hati-Hati, Link Download...
Penjahat dunia maya menawarkan link unduhan The Last of Us Part II yang sebenarnya belum diumumkan untuk rilis di PC. Foto: Tangkapan Layar
A A A
JAKARTA - Serial The Last of Us yang diadopsi dari judul game di PlayStation baru saja tayang di saluran streaming HBO pada 15 Januari 2023 besok.

Ternyata, hal ini dimanfaatkan oleh penjahat dunia maya untuk melakukan penipuan. Modusnya, mereka menawarkan unduhan game The Last of Us untuk komputer pribadi (PC) yang berisi malware berbahaya.

Fakta lainnya, versi The Last of Us untuk PC sebenarnya belum dirilis secara resmi. Sebab, bagian pertama dari game ini baru dijadwalkan akan dirilis untuk PC pada Maret 2023 mendatang.

Peneliti Kaspersky menemukan situs yang menawarkan untuk mengunduh The Last of Us Part II di PC.

Pengguna yang tidak sadar bahwa versi game ini belum tersedia untuk PC akan mengunduhnya. Padahal, berisi file berbahaya yang bersembunyi di komputer tanpa terdeteksi selama bertahun-tahun.

Untuk mengunduh file, pengguna diminta memilih salah satu “hadiah” yang akan mereka terima bersama dengan game tersebut. Misalnya, mendapatkan Gift Card PlayStation 5 atau Roblox.

Namun, mereka disuruh memasukkan kredensial dan data rekening bank untuk membayar biaya komisi. Dengan memberikan data kepada penjahat dunia maya, uang pengguna akan dicuri tanpa tersisa, sementara data pribadi mereka nantinya akan digunakan dalam skema penipuan lainnya.



Untuk menghindari menjadi korban program berbahaya dan penipuan berikut rekomendasinya:

• Hindari tautan yang menjanjikan penayangan awal film atau serial TV.

• Periksa keaslian situs web sebelum memasukkan data pribadi dan hanya gunakan halaman web resmi tepercaya untuk menonton atau mengunduh film. Periksa ulang format URL dan ejaan nama perusahaan.

• Perhatikan ekstensi file yang Anda unduh. File video tidak akan pernah memiliki ekstensi.exeatau.msi.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
HP Warning: Tes Verifikasi...
HP Warning: Tes Verifikasi CAPTCHA Palsu untuk Sebarkan Malware!
Cara Masuk dan Keluar...
Cara Masuk dan Keluar Fastboot Xiaomi Redmi Note 7
Waspada! 467.000 File...
Waspada! 467.000 File Berbahaya Menyerang Setiap Hari di 2024!
Waspada! Spyware Pegasus...
Waspada! Spyware Pegasus Buatan Israel Menyebar Luas, Data Anda Terancam!
24 Juta Insiden Siber...
24 Juta Insiden Siber Guncang Asia Tenggara dalam 6 Bulan Terakhir
Edukasi Keamanan Siber...
Edukasi Keamanan Siber Penting untuk Lindungi Masyarakat di Era Digital
Malware Android Necro...
Malware Android Necro Menginfeksi 11 Juta Perangkat, Hapus Aplikasi Ini di HP Anda Sekarang!
Serangan Malware dan...
Serangan Malware dan Ransomware Terus Mengancam Keamanan Data
FBI Pernah Bagikan 7.000...
FBI Pernah Bagikan 7.000 Kunci Dekripsi Ransomware LockBit Gratisan untuk Bantu Korban
Rekomendasi
10 Contoh Ucapan Wafat...
10 Contoh Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Teman Kantor, Penuh Makna
Hingga Akhir Maret 2025,...
Hingga Akhir Maret 2025, MUF Catatkan Pembiayaan Baru Rp5,7 Triliun
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
Berita Terkini
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
2 jam yang lalu
Saham Perusahaan Teknologi...
Saham Perusahaan Teknologi AS Anjlok Imbas Tarif Trump
3 jam yang lalu
Apple Siapkan Perangkat...
Apple Siapkan Perangkat Andalan untuk Gantikan iPhone
4 jam yang lalu
Hypernet dan Huawei...
Hypernet dan Huawei Jalin Kemitraan Strategis untuk Pemberdayaan Digital UKM
14 jam yang lalu
Jawaban Kenapa Kucing...
Jawaban Kenapa Kucing Berwarna Oranye Punya Banyak Kelebihan Akhirnya Terungkap
15 jam yang lalu
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan...
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan Hidup-hidup untuk Pertama Kalinya
17 jam yang lalu
Infografis
Hati-Hati! 7 Penyakit...
Hati-Hati! 7 Penyakit Berbahaya Ini Akibat Gula Darah Tinggi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved