Semakin Canggih, Teknologi AI Bisa Hindari Anda Debat dengan Pihak Bank

Sabtu, 07 Januari 2023 - 22:23 WIB
loading...
Semakin Canggih, Teknologi...
Teknologi AI saat ini semakin canggih, memungkinkan Anda untuk menghindari panggilan telepon yang mengganggu. Foto: ist
A A A
JAKARTA - Hampir semua orang sepakat bahwa panggilan telepon dari bank sangat mengganggu. Untuk mengatasi masalah ini, perusahaan teknologi bernama DoNotPay menghadirkan solusinya.

Perusahaan yang bermarkas di Utah, Amerika Serikat ini membuat alat yang bisa memperdalam suara manusia. Sehingga, mereka tidak perlu lagi melakukan panggilan telepon dalam durasi lama dengan bank.

Ini dimungkinkan berkat artificial intelligence (AI) atau kecerdasan buatan. Jadi nantinya manusia tidak perlu lagi menanggapi panggilan dari pihak bank.

AI dari DoNotPay yang akan melakukannya, dihimpun dari Metro, Sabtu (7/1/2023).

Pendiri dan CEO DoNotPay, Joshua Browder, telah memposting video demo di Twitter di mana dia menunjukkan tiruan AI deepfake dari suaranya.

“Ini adalah kasus penggunaan yang sempurna untuk AI,” kata Browder. “Kami berencana membuat alat ini tersedia untuk umum,” lanjutnya.



Untuk diketahui, AI ini dibangun menggunakan kombinasi Resemble.ai, sebuah situs yang memungkinkan pengguna membuat suara AI mereka sendiri, GPT-J, model bahasa kasual sumber terbuka, dan model AI milik Do Not Pay untuk skripnya.

Dilihat dari videonya, suara AI terdengar seperti robot di telepon. Tetapi DoNotPay berencana untuk membuat alat tersebut tersedia dalam bentuk sempurna bagi pelanggandimasadepan.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1184 seconds (0.1#10.140)