Selain Amputasi, Inilah Inovasi Kuno Indonesia yang Mendunia

Kamis, 10 November 2022 - 08:05 WIB
loading...
Selain Amputasi, Inilah...
Tradisi mentawai termasuk tadisi kuno Indonesia yang menjadi tertua di Dunia. FOTO/ IST
A A A
MENTAWAI - Bukti amputasi paling awal di dunia dan telah mengubah sejarah awal prosedur medis ditemukan Indonesia menarik perhatian dunia. Selain amputasi, terungkap tato atau rajah pada tubuh juga berasal dari Indonesia.



Seperti halnya yang dilakukan oleh suku Mentawai dari Sumatera Barat yang memiliki tradisi tersebut dan telah menjadi identitasnya. Biasanya tato yang dilukisnya itu akan memenuhi tubuh mereka, mulai dari kepala hingga kaki.

Seperti dilansir dari Live Science, berdasarkan sejarahnya, seni tato atau disebut juga seni rajah dalam suku Mentawai itu pertama kali ditemukan dalam catatan tulisan James Cook di tahun 1769. Sementara itu, Encyclopaedia Britanniica sendiri mencatatkan bahwa tato tertua ditemukan pada mumi di Mesir pada tahun 1300 Sebelum Masehi (SM).

Namun, Suku Mentawai sendiri dikenal sebagai bangsa Proto Melayu yang datang dari daratan Asia atau Indocina yaitu Yunan pada zaman logam pada tahun 1500 Sebelum Masehi (SM) hingga 500 Masehi. Selain itu, dalam seni budaya dongson di Vietnam, ditemukan kemiripan tato Mentawai.

Tidak hanya itu saja, motif serupa turut ditemukan pada beberapa suku di suku Rapa Nui di Kepulauan Easter, beberapa suku di Hawaii, Kepulauan Marquess, dan suku Maori Selandia Baru. Oleh karena itulah, berdasarkan catatan tersebut tato Mentawai disimpulkan sebagai tato tertua di dunia.

Bagi masyarakat Suku Mentawai, tato memiliki makna filosofis yang mendalam. Selain itu, ada beragam motif yang dilukiskan pada tubuh mereka. Selain itu, fungsi dan makna tato bagi Suku Mentawai sendiri adalah untuk menunjukkan jati diri dan menunjukkan perbedaan status sosial atau profesi.

Sebelumnya ilmuwan menemukan Gua Liang Tebo, Semenanjung Sakulirang Mangkalihat, Kalimantan Timur dan menumukan kerangka yang telah diamputasi.

Manusia Liang Tebo secara anatomi sudah masuk klasifikasi Homo Sapiens. Diduga kuat dari ciri-ciri tulang, kerangka itu milik remaja berusia 19-20 tahun, saat dikubur. Belum diketahui jenis kelaminnya, tetapi diduga adalah laki-laki.

Dari uji laboratorium pertanggalan karbon, usia kerangka antara 31.133 tahun yang lalu sampai 30.437 tahun yang lalu. Kerangka itu diduga dikubur antara enam sampai sembilan tahun setelah diamputasi.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
China Siap Lanjutkan...
China Siap Lanjutkan Misi Luar Angkasa Minggu ini
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Keberadaan Alien
Lomba Balap Sperma untuk...
Lomba Balap Sperma untuk Tes Kesuburan Siap Digelar di AS
Chip Nubbin Siap Bawa...
Chip Nubbin Siap Bawa Manusia Masuk ke Dimensi Alam Tak Kasat Mata
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
Jawaban Kenapa Kucing...
Jawaban Kenapa Kucing Berwarna Oranye Punya Banyak Kelebihan Akhirnya Terungkap
Rekomendasi
Tim Hukum Hasto Sebut...
Tim Hukum Hasto Sebut Adanya Dugaan Pencatutan Nama Pimpinan Partai oleh Saeful Bahri
Respons Dokter Tifa...
Respons Dokter Tifa Dilaporkan ke Polisi terkait Ijazah Jokowi: Bagus!
AI hingga Model Bisnis...
AI hingga Model Bisnis Baru Jadi Tantangan Pers Digital
Berita Terkini
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi...
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi Teknologi Penerjemah Bahasa dan Mengirim Pesan
4 jam yang lalu
Hypernet Technologies...
Hypernet Technologies Mendukung Digitalisasi Administrasi Kesehatan Rumah Sakit
11 jam yang lalu
Tangkap Tren di Kalangan...
Tangkap Tren di Kalangan Gen Z, LG Subscribe Makin Diminati di Korea Selatan
14 jam yang lalu
Israel Kenalkan Robdozer,...
Israel Kenalkan Robdozer, Robot Pembunuh Berteknologi AI
16 jam yang lalu
LG Smart Park, Pabrik...
LG Smart Park, Pabrik Futuristik yang Dilengkapi IoT, AI, Robot hingga 4IR
20 jam yang lalu
China Siap Lanjutkan...
China Siap Lanjutkan Misi Luar Angkasa Minggu ini
20 jam yang lalu
Infografis
Daftar Jenderal Israel...
Daftar Jenderal Israel yang Tewas sejak Perang Meletus
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved