Awas, Antivirus di Google Play Store Ini Bisa Colong Rekening Anda

Senin, 12 September 2022 - 06:30 WIB
loading...
Awas, Antivirus di Google...
Hati-hati saat mengunduh antivirus untuk ponsel Android kesayangan Anda. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Bahaya, beberapa antivirus di Google Play Store ternyata bisa mencolong rekening Anda karena memiliki malware. Menurut NCC Group's Fox-IT kedua aplikasi antivirus itu adalah Mister Phone Cleaner dan Kylhavy Mobile Security.

Dikatakan mereka kedua aplikasi antivirus itu memiliki malware SharkBot. Diketahui Sharkbot sama seperti malware lainnya yang merupakan trojan keuangan yang bisa mencuri uang dan menyusup ke perangkat korbannya. Namun bedanya, Sharkbot memiliki kemampuan melakukan transaksi tidak sah lewat Automatic Transfer Systems (ATS).

Parahnya menurut NCC Group's Fox-IT, kedua aplikasi antivirus sudah diunduh lebih dari 60.000 kali. Saat ini kedua aplikasi itu telah banyak digunakan oleh pengguna Android yang ada di kawasan Spanyol, Australia, Polandia, Jerman, Amerika Serikat dan Austria.

Bagi pengguna Android yang ada di Indonesia diharapkan berhati-hati. Jadi jangan sembarangan memilih aplikasi antivirus yang diharapkan bisa menjaga performa ponsel pintar Anda.



Awas, Antivirus di Google Play Store Ini Bisa Colong Rekening Anda


"Fitur ATS memungkinkan malware menerima daftar peristiwa yang akan disimulasikan dan mereka akan disimulasikan untuk melakukan transfer uang," kata analis malware perusahaan keamanan siber NCC Group's Fox_IT, Alberto Segura dari NCC Group's Fox-IT.

Lebih lanjut disebutkan fitur ATS bisa digunakan untuk mensimulasikan sentuhan dan penekanan tombol, fitur bisa digunakan bukan hanya untuk mengirimkan uang secara otomatis namun juga menginstal aplikasi atau komponen bahaya lain. Artinya ATS bisa digunakan untuk menipu sistem deteksi fraud bank yang ditargetkan.



Awas, Antivirus di Google Play Store Ini Bisa Colong Rekening Anda


Caranya dengan melakukan simulasi urutan tindakan yang akan dilakukan pengguna, misalnya menekan tombol, klik dan gerakan untuk melakukan transfer uang secara ilegal.

Alberto Segura juga mengata mengatakan malware Sharkbot adalah perangkat lunak berbahaya yang paling sering digunakan untuk membobol rekening. Menariknya rata-rata Sharkbot ditanam di berbagai aplikasi antivirus. Dalam catatan NCC Group's Fox-IT beberapa aplikasi antivirus yang menanam Sharkbot ke ponsel pribadi di antaranya adalah Super Cleaner, Atom Clean-Booster, Alpha Antivirus, dan Powerful Cleaner.

Dia meminta kepada seluruh pengguna ponsel Android untuk segera menghapus aplikasi antivirus tadi. Untuk lebih aman segera melakukan pemeriksaan akun bank untuk meneliti transaksi yang terjadi di rekening bank.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
HP Warning: Tes Verifikasi...
HP Warning: Tes Verifikasi CAPTCHA Palsu untuk Sebarkan Malware!
E-Wallet dan QRIS, Pendorong...
E-Wallet dan QRIS, Pendorong Tren Pembayaran Digital di Indonesia
Nggak Cuma Sibuk Bermedsos,...
Nggak Cuma Sibuk Bermedsos, Warganet Ternyata Juga Doyan Jajan Aplikasi di Google Play
Google Play dan QRIS:...
Google Play dan QRIS: Jodoh Digital yang Bikin Dompet Tersenyum
Rekomendasi Aplikasi...
Rekomendasi Aplikasi Lari dan Jogging untuk Android
Cara Masuk dan Keluar...
Cara Masuk dan Keluar Fastboot Xiaomi Redmi Note 7
Google Play Protect:...
Google Play Protect: Cara Mengaktifkan dan Manfaatnya untuk Keamanan HP Android
5 Cara Cek Identitas...
5 Cara Cek Identitas lewat Nomor Rekening Bank
Google Play Store Akan...
Google Play Store Akan Bersih-bersih Aplikasi Berbagi
Rekomendasi
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
Pertokoan di Malang...
Pertokoan di Malang Kebakaran, Sejumlah Kendaraan Hangus
Jebolan Sepa dan Akpol...
Jebolan Sepa dan Akpol 1993 Tembus Bintang 3 Polri, Nomor 1 Wakil Kepala BSSN
Berita Terkini
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
6 jam yang lalu
Apa Itu Rumah Modular?...
Apa Itu Rumah Modular? Smart Cottage LG yang Jadi Tempat Tinggal Masa Depan Berteknologi Canggih
6 jam yang lalu
AI Jadi Kunci LG untuk...
AI Jadi Kunci LG untuk Menguasai Pasar Peralatan Rumah Tangga di Asia
8 jam yang lalu
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
23 jam yang lalu
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
1 hari yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
2 hari yang lalu
Infografis
Ini Tersangka Serangan...
Ini Tersangka Serangan Mobil yang Tewaskan 15 Orang di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved