Ungkap Hewan-hewan Misterius di Amazon, Ilmuwan Pasang 57.000 Kamera

Rabu, 18 Mei 2022 - 07:00 WIB
loading...
Ungkap Hewan-hewan Misterius...
Pemakan semut raksasa terekam oleh kamera pemantau yang dipasang ilmuwan WCS di hutan Amazon. Foto/DOK WCS Ekuador.
A A A
BRASIL - Para ilmuwan dari Wildlife Conservation Society (WCS) ternyata telah memasang lebih dari 57.000 kamera di hutan Amazon , Brasil untuk mengungkap hewan-hewan misterius. Kamera-kamera itu telah dipasang mulai dari 2001 hingga 2020.

Berkat ribuan kamera itu mereka berhasil merekam sebanyak 289 hewan yang berkelana di 143 titik yang ada di wilayah hutan Amazon. Seluruh penampakan 289 hewan itu sendiri terkompilasi dalam jurnal baru yang dirilis oleh Ecology.

Dalam jurnal itu 289 foto hewan di hutan Amazon bergabung dengan 120.000 foto hewan lain yang ada di hutan-hutan eksotis di 8 negara. Beberapa gambar yang terungkap di hutan Amazon memang sangat menarik.



Ungkap Hewan-hewan Misterius di Amazon, Ilmuwan Pasang 57.000 Kamera


Beberapa yang diperlihatkan di antaranya seperti anak jaguar yang lucu, trenggiling raksasa yang duduk di kubangan lumpur, anjing bertelinga pendek yang misterius, bersama dengan tapir, peccaries berbibir putih, elang harpy, toucans, puma, Andes beruang dan lusinan spesies lainnya. Bagi WCS, jaguar dan beruang Andes adalah spesies prioritas.

Disebutkan Eureka Alert tujuan dari penelitian dan pemasangan ribuan kamera itu adalah untuk membangun database gambar satwa liar Amazon, sekaligus mendokumentasikan hilangnya habitat, fragmentasi dan perubahan iklim. Diketahui Lembah Amazon mencakup hampir 8,5 juta kilometer persegi terbentang dari Brasil, Bolivia, Kolombia, Ekuador, Guyana Prancis, Peru, Suriname, dan Venezuela.



Ungkap Hewan-hewan Misterius di Amazon, Ilmuwan Pasang 57.000 Kamera


Robert Wallace, Direktur Program Lanskap Madidi-Tambopata Besar WCS, mengatakan puluhan ribu gambar yang disediakan WCS akan berfungsi sebagai titik data penting keberadaan spesies. Data yang dihasilkan kamrre akan menunjukkan di mana satwa liar berada dan keragaman spesies yang ditemukan di wilayah Amazon.

"Studi ini jadi yang pertama dimana gambar dari kamera di berbagai wilayah Amazon telah dikompilasi dan distandarisasi dalam skala besar," tegasnya.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Warga AS Borong Produk...
Warga AS Borong Produk China di TikTok dan Amazon
Ekosistem Makhluk-makhluk...
Ekosistem Makhluk-makhluk Misterius Ditemukan di Dasar Laut
5 Hewan Endemik China...
5 Hewan Endemik China yang Mengejutkan, Salah Satunya Panda Raksasa
Ribuan Kuda Liar Digunakan...
Ribuan Kuda Liar Digunakan Australia untuk Menjaga Alam
Jarang Diketahui, Ini...
Jarang Diketahui, Ini 7 Hewan Paling Kebal Racun yang Mengejutkan
Amazon Tertarik Beli...
Amazon Tertarik Beli TikTok untuk Diubah Jadi e-Commerce
Hewan Sepanjang 45 Meter...
Hewan Sepanjang 45 Meter Lebih Ditemukan Meliuk-liuk di Pantai Australia
Sungai Paling Ditakuti...
Sungai Paling Ditakuti Makhluk Hidup, Nyebur Langsung Matang
Penguin Kawin Cerai...
Penguin Kawin Cerai dan Selingkuh? Ternyata Drama Percintaan Juga Ada di Dunia Hewan!
Rekomendasi
Inovasi AI Diyakini...
Inovasi AI Diyakini Bisa Bawa Dunia Teknologi Semakin Bermanfaat
Astaga! 8 Tahanan Polres...
Astaga! 8 Tahanan Polres Lahat Kabur usai Jebol Dinding Sel, Kok Bisa?
Jangan Remehkan Mobil...
Jangan Remehkan Mobil Polisi Jepang Ternyata Segini Kecepatannya
Berita Terkini
Video YouTube Pertama...
Video YouTube Pertama Berusia 20 Tahun telah Ditonton 355 Juta Kali
2 jam yang lalu
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
7 jam yang lalu
Daftar Aplikasi Goblok...
Daftar Aplikasi Goblok di Play Store, Nomor 2 Paling Banyak di Download
8 jam yang lalu
Lempeng Tektonik Berubah...
Lempeng Tektonik Berubah Drastis, Riset Klaim India Mulai Terbagi Jadi Dua
10 jam yang lalu
Mengikuti Selera Pasar...
Mengikuti Selera Pasar dan Tren Kuliner, LG InstaView Tampilkan Kemewahan dan Kepraktisan
10 jam yang lalu
Apple Pindahkan produksi...
Apple Pindahkan produksi iPhone untuk Pasar AS ke India
11 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved