Startup Kelas.com Bikin Bootcamp Agar Pencari Kerja Cepat Mendapat Pekerjaan

Senin, 28 Maret 2022 - 17:59 WIB
loading...
Startup Kelas.com Bikin...
Program Bootcamp Kelas.com berisi berbagai materi yang diharapkan bermanfaat bagi para pencari pekerjaan. Foto: dok Kelas.com
A A A
JAKARTA - Terbatasnya lowongan pekerjaan berbanding terbalik dengan jumlah tenaga kerja. Dampaknya, banyak lulusan baru susah mendapat kerja. Apalagi, skill pencari kerja kualifikasinya tidak sesuai dengan yang diinginkan perusahaan.

”Banyak para fresh graduate maupun pekerja yang kehilangan pekerjaan kesulitan mendapat pekerjaan baru selama pandemi. Akses informasi yang terbatas menambah hambatan para pencari kerja,” ujar Product Manager Kelas.com Niko Setiawan.

Karena itu, startup Kelas.com mencoba untuk memecahkan masalah tersebut lewat program Bootcamp yang diharapkan jadi solusi praktis para pencari kerja dalam percepatan memperoleh pekerjaan.

”Bootcamp Kelas merupakan program Kelas.com di mana kami menggunakan sistem self paced learning/Asynchronous,” ungkap Niko. Ia menyebut hal ini sebagai terobosan, karena memungkinkan waktu belajar yang fleksibel (tidak ditentukan waktu pembelajarannya).

Niko menjelaskan, beberapa keunggulan Bootcamp Kelas antara lain memungkinkan peserta kelas belajar dari mana saja. Mereka juga dapat mengulang pembelajaran hingga paham. ”Selain itu, biaya bootcamp yang jauh lebih terjangkau,” ungkapnya.

Menurut Niko, misi Bootcamp Kelas adalah menyediakan bootcamp yang dapat mentransformasi pencari kerja yang ingin memulai karir dan menjadi ahli di satu bidang yang telah disediakan. ”Ini penting karena Indonesia kekurangan 600 ribu talenta digital per tahun di bidang IT, digital marketing, hingga product management,” bebernya.

Ada beberapa keunggulan Bootcamp Kela s dibanding layanan sejenis. Menurut Niko, pihaknya juga memberikan penyaluran kerja, penyusunan PBL (Project base learning) untuk bekal pencarian kerja, juga tanpa minimal pendidikan. ”Yang terpenting, harga kami 10x lebih murah dengan waktu belajar singkat hanya 2 minggu-1 bulan,” beber Niko.

Untuk materi sendiri diajarkan langsung oleh M Reza Mahdar sebagai Product Manager Bukalapak dan Gerald Immanual, yakni Lead Product Manager di Tokopedia.

Bootcamp Kelas resmi dirilis 22 Maret 2022 dengan 1 program saja. Yakni Product Management. ”Ini karena kebutuhan project manager sangat besar dan tidak ada pendidikan formal yang menyediakan pendidikan mengenai bagaimana berkarir menjadi project manager,” ungkapnya.

BACA JUGA: Masyarakat Boleh Mudik, Trafik Ramadan dan Lebaran Diprediksi Naik 10-15 Persen

Nantinya ada 3 modul yang diajarkan, antara lain Strategi Product Management di Dunia Start-up, Intro to Growth Product Management dan Manage a Growth Product. ”Kami juga menyiapkan program lain yang akan rilis dalam waktu dekat. Yakni Administrasi, Business Development serta Full Stack Web Developer,” tutup Niko.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Punya 12 Ribu Pengguna,...
Punya 12 Ribu Pengguna, Englishnesia Permudah Belajar Bahasa Inggris Online
4 Tahap Belajat Bahasa...
4 Tahap Belajat Bahasa Inggris Efektif untuk Anak Lewat Aplikasi
Aplikasi Monkey Stories...
Aplikasi Monkey Stories Tuntun Anak Kuasai Bahasa Inggris
7,28 Juta Orang Indonesia...
7,28 Juta Orang Indonesia Jadi Pengangguran per Februari 2025
Kemnaker Tertibkan Syarat...
Kemnaker Tertibkan Syarat Aneh Lowongan Kerja
Antrean Mengular di...
Antrean Mengular di Job Fair Smesco: Harapan Baru di Tengah Tingginya Pengangguran
Rekomendasi
Pastikan Keamanan Masyarakat,...
Pastikan Keamanan Masyarakat, Polda Riau Gelar Patroli Skala Besar
Gelar Aksi Bela Palestina,...
Gelar Aksi Bela Palestina, Warga Kibarkan Bendera hingga Bawa Poster Kemerdekaan
Israel Telah Bantai...
Israel Telah Bantai Lebih dari 120 Warga Gaza sejak Luncurkan Operasi Gideon’s Chariots
Berita Terkini
Bumi Miring 31,5 Inci,...
Bumi Miring 31,5 Inci, Ilmuwan Sebut Akibat Aktivitas Manusia
Microsoft Tegaskan Tidak...
Microsoft Tegaskan Tidak Ada Bukti Israel Gunakan Teknologinya untuk Serang Gaza
Peran Penting Sungai...
Peran Penting Sungai Nil dalam Kejayaan Kerajaan Firaun Terungkap
Cara Mengatur DNS Adguard...
Cara Mengatur DNS Adguard iPhone di iOS, Ikuti Langkah-langkah Ini!
Berapa Lama Fastboot...
Berapa Lama Fastboot HP Xiaomi? Ini yang Harus Diketahui!
Dior Diserang Hacker!...
Dior Diserang Hacker! Nama, Kontak, dan Riwayat Belanja Para Sultan Bocor!
Infografis
Sistem Perang Elektronik...
Sistem Perang Elektronik Rusia Bikin Senjata NATO Jadi Rongsokan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved