Apple Siap Pakai Bahan Aluminium Bebas Karbon untuk iPhone Masa Depan

Minggu, 27 Maret 2022 - 18:15 WIB
loading...
Apple Siap Pakai Bahan Aluminium Bebas Karbon untuk iPhone Masa Depan
Apple Siap Pakai Bahan Aluminium Bebas Karbon . FOTO/ IST
A A A
MENLO PARK - Apple telah lama menggembar-gemborkan komitmennya untuk menjaga lingkungan, tidak hanya dalam operasional perusahaan tapi juga dalam menghadirkan produk terbaru.

Setelah sebelumnya mereka memperingkas kemasan untuk mengurangi sampah, kini perusahaan asal Cupertino, AS itu mengumumkan akan membuat perangkat iPhone yang ramah lingkungan.

Baca Juga: Tiga Pejabat Top Apple Tinggalkan Proyek Mobil Otonom Apple

Melansir dari Ubergizmo, Minggu (27/3/2022), Apple akan mulai menggunakan material aluminium bebas karbon pertama di dunia. Ini berlaku untuk perangkat iPhone di masa depan.

Sayangnya Apple sendiri masih belum berani mengungkap secara detail kapan material aluminium bebas karbon ini akan mulai digunakan. Tampaknya ini masih sebatas konsep yang belum tentu diwujudkan.

Tapi jika melihat kerja sama Apple dengan produsen aluminum, ELYSIS, ini mungkin saja akan benar-benar terjadi. Vincent Christ selaku CEO ELYSIS juga sudah angkat bicara soal kerja sama mereka.

"Ini adalah pertama kalinya aluminium diproduksi dengan kemurnian, tanpa emisi gas rumah kaca dan dalam skala industri. Penjualan ke Apple menegaskan minat pasar pada aluminium yang diproduksi menggunakan terobosan teknologi peleburan bebas karbon ELYSIS kami. Pengumuman hari ini membuktikan bahwa ELYSIS, perusahaan patungan antara Alcoa dan Rio Tinto, mampu mewujudkan ide menjadi kenyataan," kata Vincent.

Kita tunggu saja apakah Apple akan benar-benar meeujudkan niatnya dalam menjaga lingkungan. Untuk informasi lebih jelasnya mungkin akan diungkap perusahaan pada peluncuran iPhone SE 3 terbaru awal bulan besok.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1788 seconds (0.1#10.140)