3 Detik Latihan Dumbbell Setiap Hari, Mampu Tingkatkan Kebugaran dan Kurangi Efek Penuaan

Selasa, 08 Februari 2022 - 20:07 WIB
loading...
3 Detik Latihan Dumbbell...
Sebuah studi baru menunjukkan bahwa latihan atau mengangkat dumbbell sekali atau dua kali sehari sudah cukup untuk mengurangi efek penuaan. Foto/Newatlas
A A A
MENEMUKAN waktu untuk pergi ke gym atau menyelesaikan latihan di rumah bisa menjadi tugas yang sulit bagi orang-orang yang sibuk. Namun, sebuah studi baru menunjukkan bahwa latihan atau mengangkat dumbbell sekali atau dua kali sehari sudah cukup untuk mengurangi efek penuaan .

Penelitian ini dilakukan para ilmuwan Universitas Edith Cowan Australia dan Universitas Kesehatan dan Kesejahteraan Niigata Jepang. Penelitian melibatkan sekitar 39 mahasiswa yang sehat untuk melakukan bicep curl secara maksimal selama tiga detik sehari, lima hari seminggu, selama empat pekan. Mereka dibandingkan dengan 13 mahasiswa lainnya tidak melakukan latihan selama periode yang sama.

Subyek dalam kelompok latihan diminta untuk menyelesaikan salah satu dari tiga jenis latihan bicep curls, yaitu concentric curl, eccentric curl, dan isometric curl. Para peneliti mengukur kekuatan kontraksi maksimum dari otot-otot subjek baik sebelum dan sesudah periode empat minggu.

Baca juga; 10 Menit Jogging Bisa Bikin Lebih Bahagia dan Meningkatkan Kinerja Otak

Hasilnya, ada perubahan yang signifikan. Kekuatan otot mereka secara keseluruhan meningkat 11,5 persen. Secara detail digambarkan, kekuatan konsentris (meningkat 12,8 persen), kekuatan isometrik (10,2 persen) dan kekuatan eksentrik (12,2 persen). Penelitian ini dipublikasikan di Scandinavian Journal of Medicine and Science in Sports.

“Meskipun mekanisme yang mendasari efek kuat kontraksi eksentrik belum jelas. Faktanya hanya tiga detik dengan kontraksi eksentrik maksimal sehari mampu meningkatkan kekuatan otot dalam waktu yang relatif singkat penting untuk kesehatan dan kebugaran,” kata Profesor Ken Nosaka dari Universitas Edith Cowan dikutip SINDOnews dari laman Newatlas, Selasa (8/2/2022).

Para ilmuwan mengatakan temuan ini bisa terbukti penting untuk mencegah hilangnya massa otot dan kekuatan yang terkait dengan penuaan. Mereka membayangkan jika efek yang sama dapat direplikasi pada kelompok otot lain, itu bisa mengarah pada cara yang sangat efisien untuk bekerja di seluruh tubuh.

Baca juga; Mengenal Jelai, Makanan Lezat dan Bisa Menurunkan Kolesterol

“Kami belum menyelidiki otot lain, tetapi jika kami menemukan aturan tiga detik juga berlaku untuk otot lain, maka Anda mungkin dapat melakukan latihan seluruh tubuh dalam waktu kurang dari 30 detik,” kata Nosaka.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
Ilmuwan Belajar Cara...
Ilmuwan Belajar Cara Jitu Memperlambat Penuaan Manusia dari Cacing
Miliarder Teknologi...
Miliarder Teknologi Klaim Suntikan Darah Super Jadikan Ayahnya 25 Tahun Lebih Muda
Cara Nonton Online China...
Cara Nonton Online China Open 2023 dengan Tayangan Gambar Super Bening
Ini Daftar Orang Kaya...
Ini Daftar Orang Kaya yang Mati-matian Mencegah Penuaan
Goda Para Atlet, Apple...
Goda Para Atlet, Apple Watch Ultra Ingin Kalahkan Garmin
Nyeri Saat Olahraga?...
Nyeri Saat Olahraga? Jangan Diabaikan, Ini Langkah Pencegahan dari Ahli
Fornas VIII 2025 Targetkan...
Fornas VIII 2025 Targetkan Jadi Festival Olahraga Rekreasi Terbesar Sejagad!
Jejak Prestasi Eddie...
Jejak Prestasi Eddie Marzuki Nalapraya: Bapak Pencak Silat yang Meninggal Dunia
Rekomendasi
Prabowo Tahu Ada Penegak...
Prabowo Tahu Ada Penegak Hukum Diancam hingga Dibuntuti
Akankah Operasi Gideons...
Akankah Operasi Gideon's Chariots Sukses Melemahkan Hamas?
Sinopsis Layar Drama...
Sinopsis Layar Drama Indonesia Mencintaimu Sekali Lagi Eps 149: Fase Ngidam Arini Uji Kesabaran Lingga
Berita Terkini
Cara Mengatur DNS Adguard...
Cara Mengatur DNS Adguard iPhone di iOS, Ikuti Langkah-langkah Ini!
Berapa Lama Fastboot...
Berapa Lama Fastboot HP Xiaomi? Ini yang Harus Diketahui!
Dior Diserang Hacker!...
Dior Diserang Hacker! Nama, Kontak, dan Riwayat Belanja Para Sultan Bocor!
Update Harga iPhone...
Update Harga iPhone Mei 2025, Ada yang Naik dan Turun!
3 Cara Mengetahui Lokasi...
3 Cara Mengetahui Lokasi Seseorang Lewat No HP Tanpa Diketahui Pemiliknya
Kenapa Vaksin TBC M72...
Kenapa Vaksin TBC M72 Bill Gates Diujicoba di Indonesia? Simak Ulasan Lengkapnya
Infografis
3 Efek Tarif Impor Donald...
3 Efek Tarif Impor Donald Trump Terhadap Harga Emas Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved