Facebook Batal Keluarkan Mata Uang Kripto, Diem Mau Dijual

Rabu, 26 Januari 2022 - 09:24 WIB
loading...
Facebook Batal Keluarkan...
Setelah dua tahun berjuang untuk mewujudkan mata uang kripto sendiri, Facebook nampaknya akan membatalkan rencana tersebut. Foto: Ilustrasi/The Verge
A A A
JAKARTA - Setelah dua tahun berjuang untuk mewujudkan mata uang kripto sendiri, Facebook nampaknya akan mundur dalam proyek tersebut. Bahkan perusahaan Diem yang tadinya didirikan untuk menjual mata uang kripto ini akan dijual.

Dikutip dari The Verge, Rabu (26/1/2022), lebih dari dua tahun setelah pertama kali diumumkan, cryptocurrency yang disponsori Facebook yang sebelumnya dikenal sebagai Libra tampaknya akan segera berakhir.

Asosiasi Diem yang didirikan oleh Facebook untuk mengelola token digital sedang menjajaki penjualan asetnya setelah mendapat penolakan dari regulator yang menentang inisiatif tersebut.

BACA: Diam-diam Facebook Akan Merilis Crypto Bernama Diem

Federal Reserve AS memberikan tekanan pada Silvergate, mitra perbankan Diem untuk meluncurkan token digital tersebut, tulis laporan Bloomberg.

Juru bicara Diem Association, Michael Crittenden, mengatakan kepada The Verge bahwa laporan Bloomberg tidak sesuai dengan fakta sebenarnya. Sayangnya, Diem menolak berkomentar lebih lanjut tentang masalah tersebut.

Jika Diem memang menjual asetnya, itu mungkin merupakan indikasi bahwa uang kripto yang akan dikeluarkan Facebook tidak dapat dilakukan.

BACA JUGA: Astronom Ini Ingatkan Potensi Perubahan Alam yang Bisa Picu Kiamat

Awalnya, Libra dimaksudkan untuk menjadi token digital yang didukung oleh sekeranjang mata uang dari seluruh dunia, tetapi regulator dengan cepat menghentikan gagasan itu. Lalu desain yang disederhanakan dibuat, membuat token Diem yang diganti ke mata uang dolar AS.

Namun kenapa Diem mau dijual, mungkin karena melihat tidak ada tanda-tanda Facebook akan serius membuat mata uang kripto. Ini dilakukan ketika Facebook meluncurkan dompet digital yang awalnya dibuat untuk koin Diem dengan stablecoin lain dari Paxos.

BACA JUGA: Fantastis, Harga Merek Vespa Mencapai Rp14,3 Triliun

Lalu David Marcus, eksekutif yang awalnya mengusulkan Libra dan memimpin dompet digital Meta, meninggalkan perusahaan akhir tahun lalu. Setelahnya, sebagian besar tim pendiri proyek tersebut mulai mengundurkan diri.
(ysw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
Washington Gelar Sidang...
Washington Gelar Sidang Kasus Antimonopoli Meta
Akun Meta Teen Kini...
Akun Meta Teen Kini Tersedia di Facebook dan Messenger, Ini Fungsinya
Meta Blokir Live Streaming...
Meta Blokir Live Streaming yang Dilakukan Remaja di Instagram
Meta Ingin Tambah Perangkat...
Meta Ingin Tambah Perangkat Pintar di Robot Humanoid Miliknya
Pengungkapan Penipuan...
Pengungkapan Penipuan Kripto Internasional Tuai Apresiasi, Masyarakat Diminta Hati-hati
Kehabisan Duit, Sekolah...
Kehabisan Duit, Sekolah Gratis yang Didirikan Miliarder Ini Bakal Tutup
Menyambut Pulihnya Pasar...
Menyambut Pulihnya Pasar Kripto dengan Trading Competition dan Fitur Share
Rekomendasi
Tarif Trump Bikin Banyak...
Tarif Trump Bikin Banyak Bursa Saham Ambruk, Warren Buffett: Bukan Apa-apa
MAB Ditantang Bikin...
MAB Ditantang Bikin 9.000 Pikap Listrik Buatan Lokal dalam Tiga Tahun
Tembok Hijau China di...
Tembok Hijau China di Gurun Taklimakan: Ambisi Besar yang Sisakan Masalah Ekologis
Berita Terkini
Cara Mengubah Kuota...
Cara Mengubah Kuota Belajar Menjadi Internet Tanpa Aplikasi
3 Tanda Kiamat yang...
3 Tanda Kiamat yang Muncul di China Semua Datang dari Langit
Tim Cook Beberkan Risiko...
Tim Cook Beberkan Risiko Besar yang Dihadapi Apple Terkait Tarif Impor
Bukti Raksasa Pernah...
Bukti Raksasa Pernah Hidup di Bumi Terlihat di Gua Nevada
lmuwan Ungkap AI Bisa...
lmuwan Ungkap AI Bisa Mengurangi Satu Sifat Utama Manusia
Cara Masuk Opsi Pengembang...
Cara Masuk Opsi Pengembang di HP vivo, Gampang Banget!
Infografis
Mau Caplok Gaza, Anggota...
Mau Caplok Gaza, Anggota Parlemen AS Ingin Trump Dimakzulkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved