Setelah Spesifikasi realme X3 SuperZoom Beredar, Kini Muncul Bocoran Harga

Kamis, 11 Juni 2020 - 18:49 WIB
loading...
Setelah Spesifikasi...
Realme Indonesia tengah menyiapkan peluncuran realme X3 SuperZoom pada 16 Juni 2020. Harganya diprediksi pada kisaran Rp7 jutaan. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Handphone realme X3 SuperZoom sudah berada di gerbang peluncuran pada 16 Juni mendatang. Kehadirannya merupakan sebuah perwujudan dari salah satu strategi realme tahun ini, sebagai merek smartphone tech trendsetter.(Baca juga: Pengamat: Praktik Satu IMEI Banyak Perangkat Sangat Dimungkinkan )

Unit realme X3 SuperZoom sendiri akan memperkuat eksistensi perusahaan dalam segmen produk flagship. Sekaligus, menawarkan pilihan smartphone terbaik di kelasnya.

Untuk mencapai tujuan tersebut, wajar jika realme memberi perhatian lebih kepada tim R&D dalam setiap pembuatan produk, yakni berbeda dari smartphone di pasaran umumnya. Seperti realme X3 SuperZoom, handphone pertama dari pabrikan dengan lensa periskop yang memiliki kemampuan memperbesar gambar hingga 60x.

Keunggulan dari inovasi terbaru mereka ini adalah memungkinkan pengguna untuk melihat objek jarak jauh secara jelas dengan tingkat kehalusan gambar mendekati sempurna. Digabungkan keandalan software, kamera tersebut mampu menangkap gemerlap bintang di angkasa secara mengagumkan.
Setelah Spesifikasi realme X3 SuperZoom Beredar, Kini Muncul Bocoran Harga

Mungkin kini yang menjadi perhatian kita semua adalah berapa harga yang akan dibanderol oleh smartphone tersebut? Selama ini realme dikenal sebagai perusahaan yang selalu memberikan harga terbaik pada produk-produknya. Seharusnya demikian pula untuk realme X3 SuperZoom ini.

Realme diketahui telah memosisikan smartphone realme X3 SuperZoom dalam kelas flagship. Jika mundur ke belakang, realme X2 Pro yang juga merupakan pengisi pasar kelas flagship dijual seharga Rp7 jutaan. Bisa jadi harga yang sama akan dipasangkan ke realme X3 SuperZoom atau malah bisa lebih tinggi.

Banderol harga yang lebih tinggi ini mungkin terjadi karena spesifikasinya yang naik cukup signifikan. Selain tambahan kamera periskop 60x, realme X3 SuperZoom juga hadir dengan prosesor 4G terbaik dari Qualcomm, Snapdragon 855 Plus yang andal untuk beragam aktivitas. Sebut saja, bermain games, mengedit foto, menonton film, dan membuka aplikasi-aplikasi berat lainnya.

Handphone realme X3 SuperZoom juga dilengkapi 120Hz Ultra Smooth Display yang benar-benar memanjakan mata, menghasilkan visual yang realistis, dan halus setiap kali pengguna menyentuh layar.

Pada intinya realme melalui realme X3 SuperZoom mengajak pengguna untuk merasakan pengalaman yang belum pernah mereka rasakan sebelumnya. Bahkan proses pengenalan smartphone ini juga dikemas dengan unik.

Sejauh ini realme memperkenalkan realme X3 SuperZoom melalui konsep unik dengan tema “Zoom into Smart Space”. realme ingin mengajak masyarakat Indonesia, terutama anak muda, untuk dapat menikmati perjalanan ruang angkasa dari realme universe melalui beragam pengungkapan hal baru dari setiap planet.

Cara unik ini merupakan salah satu wujud dari ambisi realme untuk menjadi smartphone tech trendsetter di Indonesia. Jika Anda senang menjelajah dan bergerak melampaui batas dalam mobile photography, bisa bergabung menikmati perjalanan ruang angkasa pada 16 Juni nanti.

Acara ini akan dikemas secara virtual melalui live streaming di kanal resmi realme Indonesia di YouTube, Instagram, Facebook, dan realme.com. Jadi silakan lempar tebakan harga untuk realme X3 SuperZoom dari sekarang dan utarakan di akun resmi Instagram @realmeindonesia.
(iqb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1692 seconds (0.1#10.24)