Apple Bajak Petinggi Meta untuk Membuat Headset AR

Senin, 27 Desember 2021 - 16:02 WIB
loading...
Apple Bajak Petinggi...
Apple dilaporkan telah mempekerjakan Andrea Schubert, kepala komunikasi dan hubungan masyarakat Meta untuk produk AR. Foto/dok
A A A
MENLO PARK - Dalam dunia bisnis, saling rekrut adalah hal biasa untuk mengintip teknologi yang sedang dikembangkan rivalnya. Begitu juga dengan Apple yang membajak kepala komunikasi dan hubungan masyarakat produk augmented reality (AR) Meta untuk mengembangkan teknologi AR Apple.

Menurut reporter Bloomberg Mark Gurman dalam buletin Power On-nya, Apple dilaporkan telah mempekerjakan Andrea Schubert, kepala komunikasi dan hubungan masyarakat Meta untuk produk AR selama enam tahun.

“Meta, dengan Oculus, telah menjadi pemimpin pasar dalam headset, jadi perekrutan semacam itu masuk akal saat Apple mendekati peluncurannya,” jelas Gurman seperti dikutip The Verge, Senin (27/12/2021).



Pada Black Friday dan Cyber Monday tahun ini, Meta's Oculus Quest 2 adalah salah satu produk terlaris. Belum lagi aplikasi Meta Oculus menduduki puncak App Store di AS pada Hari Natal.

Meta Oculus juga menjadi aplikasi gratis nomor satu di Google Play store hari ini, sebuah tanda potensial bahwa sejumlah besar orang menerima headset sebagai hadiah liburan ini.

Desas-desus terus berputar di sekitar headset AR dan VR Apple. Namun perusahaan teknologi itu tetap bungkam tentang produk tersebut.



Bloomberg sebelumnya melaporkan bahwa headset Apple dijual sekitar USD3.000 atau sekitar Rp42,6 juta dan dilengkapi dengan layar 8K, bersama dengan sensor 3D untuk pelacakan tangan.

Headset mungkin juga harus dihubungkan ke iPhone atau Mac. Berdasarkan Analisis Apple Ming-Chi Kuo, diperkirakan headset dan VR Apple dapat diluncurkan sekitar tahun 2022.
(ysw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Apple Siapkan Perangkat...
Apple Siapkan Perangkat Andalan untuk Gantikan iPhone
Washington Gelar Sidang...
Washington Gelar Sidang Kasus Antimonopoli Meta
Akun Meta Teen Kini...
Akun Meta Teen Kini Tersedia di Facebook dan Messenger, Ini Fungsinya
Aplikasi Instagram untuk...
Aplikasi Instagram untuk iPad dalam Pengembangan, Ini Bocorannya
Meta Blokir Live Streaming...
Meta Blokir Live Streaming yang Dilakukan Remaja di Instagram
Kapitalisasi Pasar Apple...
Kapitalisasi Pasar Apple Rontok USD640 miliar dalam 3 Hari Akibat Tarif Trump
WhatsApp Siapkan Fitur...
WhatsApp Siapkan Fitur Baru untuk Panggilan Audio dan Video
Trump Bikin Apple Panik:...
Trump Bikin Apple Panik: Harga iPhone Bakal Naik Drastis, Sementara Penjualan Sedang Lesu
Harga iPhone Bakal Naik...
Harga iPhone Bakal Naik 2 Kali Lipat Akibat Tarif Impor Baru AS
Rekomendasi
Bursa Kripto OKX Masuk...
Bursa Kripto OKX Masuk Pasar Amerika Serikat
Bantah Selingkuh, Paula...
Bantah Selingkuh, Paula Verhoeven Siap Pertanggungjawabkan Ucapannya hingga ke Akhirat
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
Berita Terkini
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
7 jam yang lalu
Saham Perusahaan Teknologi...
Saham Perusahaan Teknologi AS Anjlok Imbas Tarif Trump
7 jam yang lalu
Apple Siapkan Perangkat...
Apple Siapkan Perangkat Andalan untuk Gantikan iPhone
8 jam yang lalu
Hypernet dan Huawei...
Hypernet dan Huawei Jalin Kemitraan Strategis untuk Pemberdayaan Digital UKM
18 jam yang lalu
Jawaban Kenapa Kucing...
Jawaban Kenapa Kucing Berwarna Oranye Punya Banyak Kelebihan Akhirnya Terungkap
20 jam yang lalu
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan...
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan Hidup-hidup untuk Pertama Kalinya
21 jam yang lalu
Infografis
Apple Kehilangan USD300...
Apple Kehilangan USD300 Miliar Akibat Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved