Bak Harta Karun, Coretan Tangan Albert Einstein soal Teori Relativitas Dihargai Selangit

Selasa, 23 November 2021 - 16:06 WIB
loading...
Bak Harta Karun, Coretan...
Manuskrip setebal 54 halaman berisi coretan tangan Albert Einstein tentang dasar-dasar Teori Relativitas Umum dihargai selangit. Foto/Ist/livescience
A A A
PARIS - Manuskrip setebal 54 halaman berisi coretan tangan Albert Einstein tentang dasar-dasar Teori Relativitas Umum bakal dihargai selangit dalam lelang yang akan digelar di Paris, Prancis.

Berdasarkan keterangan Balai Lelang Christie's, manuskrip tersebut diperkirakan akan terjual antara USD2,4 juta dan USD3,5 juta (sekitar Rp49,9 miliar –kurs USD1 = Rp14,257).

"Tak diragukan lagi, ini adalah manuskrip Einstein paling berharga yang pernah dilelang," keterangan perwakilan dari rumah lelang Christie’s dikutip SINDOnews dari laman livescience, Selasa (23/11/2021).

Manuskrip tulisan Einstein sering kali terjual dengan harga jutaan dolar di pelelangan. Pada Mei 2021, surat Einstein kepada fisikawan saingannya yang berisi persamaan E=mc2 di lelang seharga USD1,2 juta.

Pada tahun 2017, dua catatan singkat yang ditulis Einstein kepada seorang pelayan hotel di Tokyo -termasuk satu yang menggambarkan "formula" kebahagiaannya - terjual seharga USD1,5 juta.

Kali ini manuskrip tulisan tangan Einstein diperkirakan dihargai lebih mahal karena isinya dinilai istimewa, menjelaskan misteri kosmik melalui relativitas umum. (Baca juga; Anak 8 Tahun Punya IQ Melebihi Kecerdasan Albert Einstein )

Apalagi manuskrip ini ditulis oleh Albert Einstein bersama teman akrabnya yang juga insinyur dari Italia Michele Besso. Manuskrip ini ditulis antara Juni 1913 dan awal 1914, untuk menjelaskan misteri kosmik.

Di antaranya, bahwa jalur orbit Merkurius hanya sehelai rambut dari apa yang diprediksi oleh hukum gerak Isaac Newton. Ini menggunakan ide dan persamaan yang pada akhirnya menjadi dasar teori relativitas Einstein.

Dari 54 halaman manuskrip ini, sebanyak 26 halaman ditulis tangan Einstein dan 24 ditulis Besso; dan 3 halaman ditulis bersama oleh keduanya. (Baca juga; 7 Manuskrip Kuno Paling Misterius yang Belum Terpecahkan hingga Kini )

Manuskrip ini makin unik karena ada catatan pinggir yang sering digunakan setiap ilmuwan untuk mengomentari karya orang lain. Dalam satu kasus penting, Einstein mengomentari karyanya sendiri.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Struktur Kuno Rujm el-Hiri...
Struktur Kuno Rujm el-Hiri Diklaim Berkaitan dengan Teknologi Astronomi
Jejak Kaki Berusia 13.000...
Jejak Kaki Berusia 13.000 Tahun Catat Ulang Sejarah Amerika
Alfabet Berusia 4.000...
Alfabet Berusia 4.000 Tahun Ditemukan di Makam Kuno Suriah
Sejarawan Temukan Dokumen...
Sejarawan Temukan Dokumen Roket Luar Angkasa dari Abad ke-16
Alasan Bangsa Mesir...
Alasan Bangsa Mesir Kuno Berhenti Memumikan Orang Mati Akhirnya Terkuak
Prediksi Albert Einstein,...
Prediksi Albert Einstein, Ini 3 Senjata yang Dipakai jika Perang Dunia IV Terjadi
Arkeolog Temukan Sisa-sisa...
Arkeolog Temukan Sisa-sisa Pemukiman Bangsa Viking di Gereja Naur
Ilmuwan Temukan Permainan...
Ilmuwan Temukan Permainan Kuno Berusia 4.000 Tahun
Surat Einstein tentang...
Surat Einstein tentang Bom Nuklir Terjual Rp61,7 Miliar
Rekomendasi
Kenapa Errol Spence...
Kenapa Errol Spence Jr Jagokan Chris Eubank Jr dalam Duel Panas Lawan Conor Benn?
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Harus Kehilangan Masa Depan di AS, Ini Alasan Utamanya
ISNU Merawat Jagat:...
ISNU Merawat Jagat: Fun Walk dan Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi
Berita Terkini
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 10 April 2025, Klaim Sekarang!
2 jam yang lalu
Spesies Serangga Baru...
Spesies Serangga Baru Ditemukan, Dinamai Singapura
2 jam yang lalu
Ilmuwan China Bikin...
Ilmuwan China Bikin Memori Tercepat di Dunia Poxiao: Tembus 400 Pikodetik, Bikin AI Berpikir Secepat Manusia
6 jam yang lalu
NEC Raih Standar Emas...
NEC Raih Standar Emas Perlindungan Data, Jaga Keamanan Informasi dari Penjahat Siber
7 jam yang lalu
5 Alasan Menggunakan...
5 Alasan Menggunakan GoPay Games untuk Top Up Game Online
12 jam yang lalu
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Keberadaan Alien
20 jam yang lalu
Infografis
Respons Rusia soal Trump...
Respons Rusia soal Trump Telepon Putin untuk Akhiri Perang Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved