Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M12, Kamera 48 MP dan Baterai 5.000 mAh

Minggu, 02 Mei 2021 - 18:05 WIB
loading...
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M12, Kamera 48 MP dan Baterai 5.000 mAh
Samsung Galaxy M12 hadir dengan layar 6,5 inci HD+ PLS refresh rate 90hz, Quad Camera 48MP, baterai besar 5.000 mAh, ditawarkan mulai Rp1,8 juta. Foto: dok Samsung
A A A
JAKARTA - Samsung Galaxy M12 resmi dikenalkan Samsung Electronics Indonesia (SEIN) dengan banderol Rp1 jutaan, tapi memiliki fitur yang terbilang sangat lengkap dan kompetitif.

Mulai dari layar 6,5 inci HD+ PLS Infinity-V dengan dynamic refresh rate 90hz, Quad Camera (48+5+2+2), baterai 5.000 mAh dengan teknologi Fast Charging 15W, serta chipset Exynos 850.



Ada tiga pilihan warna, yakni Black, Light Blue dan Green. Samsung Galaxy M12 ditawarkan dengan harga :

Samsung Galaxy M12 (3/32GB) Rp1.899.000
Samsung Galaxy M12 (4/64GB) Rp2.099.000

Khusus periode Flash Sale 5-9 Mei 2021 di Samsung.com, BliBli, Shopee, dan AkuLaku, Samsung Galaxy M12 ditawarkan dengan harga spesial Rp1.799.000 (3/32GB) dan Rp1.999.000 (4/64GB).

Bahkan, selama Flash Sale, pengguna juga akan mendapat bonus Rp300 ribu berupa earphone original Samsung senilai Rp149.000, garansi layar dari Samsung Care+ senilai Rp159.000, kuota internet Smartfren total 672GB selama dua tahun (28GB per bulan) dengan melakukan pengisian ulang sebesar Rp50.000 per bulan, serta akses Vidio premier selama 30 hari.

Ilham Indrawan, Product Marketing Manager, Samsung Electronics Indonesia mengatakan, ada 4 fitur yang dijagokan oleh Galaxy M12 di harganya yang hanya Rp1 jutaan.

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M12, Kamera 48 MP dan Baterai 5.000 mAh

Ada bonus langsung senilai Rp300 ribuan di Samsung.com, Blibli, Shopee dan AkuLaku selama periode Flash Sale 5-9 Mei 2021.

Layar Besar
Samsung Galaxy M12 memiliki layar 6,5 inci HD+ PLS Infinity-V dengan dynamic refresh rate 90hz. Memang belum Full HD. ”Tapi pengguna akan mendapat pengalaman mulus saat berselancar di sosial media hingga streaming,” ungkap Ilham.

Quad Camera
Samsung Galaxy M12 dibekali teknologi Quad Camera, yakni kamera utama 48MP, kamera Ultrawide 5MP, kamera Depth 2MP, dan kamera Macro 2MP. ”Kamera utama 48MP f/1.8 bisa memotret foto atau merekam video untuk konten media sosial (TikTok dan Instagram) dengan tajam dan jernih,” ungkap Ilham.

Selain itu, kamera Ultrawide 5MP f/2.2 dapat mengambil foto dengan sudut lebar hingga 123Ëš, kamera Depth 2MP f/2.4 mampu menghasilkan foto bokeh dengan efek blur rapi. Pun lensa Macro 2MP f/2.4 untuk menangkap foto dengan tingkat ketajaman yang tinggi dengan jarak dekat hingga 3-5 cm. Smartphone ini juga dilengkapi kamera depan (selfie) 8MP f/2.2.

Baterai 5.000mAh
Samsung Galaxy M12 menggunnakan baterai 5.000 mAh dengan teknologi Fast Charging 15W.

Exynos 850
Chip buatan Samsung ini sama-sama mengusung arsitektur 8 Nm seperti Snapdragon 720G. Namun, secara performa hasilnya cukup jauh dengan benchmark AnTuTu 270 ribu (Snapdragon 720G) vs 117 ribu (Exynos 850).

Prosesor Octa Core Exynos 850 dipadu GPU Mali-G52, dengan pilihan RAM 3GB dan 4GB, memori penyimpanan 32GB dan 64GB, juga dilengkapi Micro SD slot dengan kapasitas penyimpanan hingga 1TB.



Spesifikasi Samsung Galaxy M02
- Memori: 3GB/32GB
4GB/64GB
- Layar: 6,5 inci HD+ PLS LCD Infinity-V
- Dimensi: 164 x 75,9 x 9,7 mm
- Kamera: Rear Camera: 48MP (f1.8) + 5MP (f2.2) + 2MP (f2.4) + 2MP (f2.4)
Front Camera: 8MP (f2.2)
- Perekam Video: FHD (1920 x 1080) | @30fps
- Kemampuan Jaringan: GSM / HSPA / LTE
- Cakupan Jaringan: 2G / 3G / 4G LTE
- Jumlah Slot: Dual-SIM + Micro SD Slot up to 1TB
- Jaringan Data 3G: HSPA+ 42.2 / 5.76Mbps
- 4G LTE: 4 | 150Mbps
- Bluetooth: Bluetooth v5.0
- Wireless LAN: Wi-Fi 802.11 b/g/n 2.4GHz
- Baterai: 5.000 mAh
- Warna: Black, Light Blue, Green
- Sistem Operasi: Android 10.0, One UI Core 2.5
- USB: USB Type-C
- Fitur Lainnya: Dolby Atmos
(dan)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2569 seconds (0.1#10.140)