Apple Dikabarkan Siap Kenalkan Kacamata Pintar Pertengahan 2021

Rabu, 20 Mei 2020 - 22:25 WIB
loading...
Apple Dikabarkan Siap...
Apple berencana meluncurkan kacamata pintarnya pada 2021, tapi perangkat baru dipasarkan tahun 2022. Foto/Ist
A A A
CUPERTINO - Kacamata pintar masih tak memperlihatkan perkembangan berarti di industri. Konsepnya sendiri sudah lama karena muncul, jauh sebelum Augmented reality (AR) menjadi sesuatu nyata di pasar. (Baca juga: Google Maps Kedatangan Fitur Baru, Pakai AR untuk Petunjuk Jalan )

Banyak perusahaan yang mencoba menggarap bisnis ini, tapi tidak ada yang benar-benar berhasil menjadi pemain utama. Apple adalah salah satunya.

Laman Giz China melaporkan, sekarang raksasa Cupertino sedang mengembangkan produk AR baru bernama Apple Glasses, perangkat yang sudah lama digarap beberapa tahun belakangan. Rumor terbaru menunjukkan kacamata pintar Apple ini akan diumumkan pada tahun berikutnya. Namun produknya disebut baru akan tersedia secara komersial pada 2022.

Masih menurut rumor, produk baru ini akan hadir dengan desain yang ramping dan ringan. Selain itu, Apple sedang mengembangkan UI (tampilan antarmuka) khusus untuk produk ini yang secara internal disebut "Starboard".

Analis terkenal Apple, Ming-Chi Kuo menyatakan, Apple ingin mengirimkan perangkat ke konsumen pada 2022. Apple Glasses akan datang dengan layar tipis yang menampilkan resolusi tinggi, namun sebagian besar bagian pemrosesan akan dibuat berdasarkan teknologi iPhone.

Jadi, lanjut dia, kacamata pintar ini tidak boleh dikemas sama sekali dengan banyak perangkat keras. Lagi pula, Apple ingin menjaganya seminimal mungkin. Disebutkan, wearable baru itu dilengkapi dengan fitur seperti aktivasi suara dan gerakan kepala.



Leaker Apple, Jon Prosser, menyatakan, produk akan diumumkan pada Maret-Juni 2021. Dia juga mengonfirmasi nama Starboard UI.

Di masa lalu, kita melihat kegagalan besar Google dengan Google Glasses. Jadi kita belum melihat perusahaan besar mencapai kesuksesan dengan produk semacam ini.
(iqb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kapitalisasi Pasar Apple...
Kapitalisasi Pasar Apple Rontok USD640 miliar dalam 3 Hari Akibat Tarif Trump
Trump Bikin Apple Panik:...
Trump Bikin Apple Panik: Harga iPhone Bakal Naik Drastis, Sementara Penjualan Sedang Lesu
Harga iPhone Bakal Naik...
Harga iPhone Bakal Naik 2 Kali Lipat Akibat Tarif Impor Baru AS
Raksasa Teknologi Terguncang:...
Raksasa Teknologi Terguncang: Apple Kehilangan USD300 Miliar Akibat Tarif Trump
Bos Epic Games Sebut...
Bos Epic Games Sebut Apple dan Google Lakukan Monopoli dan Berbisnis ala Mafia
Pemimpin Tim Siri iPhone...
Pemimpin Tim Siri iPhone Diganti setelah Menunda Integrasi Apple Intelligence
Perbedaan iPhone Refurbished,...
Perbedaan iPhone Refurbished, Rekondisi, BM dan Ex Inter, Yuk Cek sebelum Membeli
Siapkan iPhone 17, Apple...
Siapkan iPhone 17, Apple Lagi-lagi Batal Tinggalkan USB-C
Apple Umumkan Tunda...
Apple Umumkan Tunda Sematkan Fitur AI di Siri
Rekomendasi
10 Dirreskrimum Polda...
10 Dirreskrimum Polda Dimutasi Kapolri Jelang Lebaran 2025, Ini Nama-namanya
Melongok Rekomendasi...
Melongok Rekomendasi Saham saat IHSG Bergerak Terbatas Jelang Neraca Dagang dan Dividen Bank
Head to Head Indonesia...
Head to Head Indonesia U-17 vs Korea Utara U-17: Duel Perdana Penentu Tiket Semifinal
Berita Terkini
Arkeolog Temukan Wajah...
Arkeolog Temukan Wajah Asli Pribumi Eropa di dalam Gua
12 menit yang lalu
Ahli Keluarkan Ginjal...
Ahli Keluarkan Ginjal Babi dari dalam Tubuh Wanita Ini
57 menit yang lalu
CoPilot Microsoft Kini...
CoPilot Microsoft Kini Bisa Mencari File Dokumen di Windows 11
9 jam yang lalu
Kitab Kuno Petunjuk...
Kitab Kuno Petunjuk Orang Mati Menuju Keabadian Ditemukan di Mesir
12 jam yang lalu
Manfaatkan Teknologi...
Manfaatkan Teknologi Biometrik, XL Axiata Dukung Pemutakhiran Data Pelanggan
12 jam yang lalu
Ciptakan Ruang Digital...
Ciptakan Ruang Digital yang Aman, Menkomdigi Sarankan Beralih ke eSIM
14 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Umumkan...
Amerika Serikat Umumkan Siap Perang dengan China!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved