11.11 Big Charity Bantu Pendidikan Masyarakat Terdampak COVID-19

Selasa, 12 Januari 2021 - 23:39 WIB
loading...
11.11 Big Charity Bantu...
Melalui 11.11 Big Charity, Royal Philips dapat memberikan sumbangsih nyata untuk mendukung dan memastikan bahwa anak-anak yang kurang beruntung dapat tumbuh, belajar, dan hidup dengan baik. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Royal Philips bermitra dengan Shopee mengumpulkan donasi bagi anak-anak Indonesia yang pendidikannya terdampak COVID-19. Melalui gerakan 11.11 Big Charity, Philips bersama mitra dan pengguna Shopee mengumpulkan dana yang akan digunakan untuk pengadaan paket belajar, pendistribusian LKS siswa, sampai pengadaan guru kunjung di daerah-daerah tertentu.

“Kami sangat senang dapat turut berpartisipasi meningkatkan kehidupan dan pendidikan anak-anak Indonesia bersama Shopee, sebagai bagian dari komitmen kami yang lebih luas untuk menciptakan dampak positif dan berkelanjutan bagi masyarakat," kata Danny Herdany Hadhyan, District Leader of Personal Health Philips Indonesia, Selasa (12/1/2021). (Baca juga: Philips Shaver S1000 Bikin Anda Jadi 'Babang' Tampan Tanpa Bekas Luka )
11.11 Big Charity Bantu Pendidikan Masyarakat Terdampak COVID-19

Melalui 11.11 Big Charity, pihaknya dapat memberikan sumbangsih nyata untuk mendukung dan memastikan bahwa anak-anak yang kurang beruntung dapat tumbuh, belajar, dan hidup dengan baik. "Kami juga ingin menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada masyarakat Indonesia yang telah bersama-sama memaknai perayaan 11.11 dengan membantu pendidikan anak Indonesia,” ujarnya.

Diluncurkan bersamaan dengan 11.11 Big Sale, 11.11 Big Charity adalah bagian dari visi Shopee untuk mendemokratisasi e-commerce dan memastikan pertumbuhan platform memberikan peluang bagi generasi masa depan. Untuk mendukung hal ini, Philips memberikan penawaran eksklusif pada beberapa produk terpopuler hanya bagi pengguna Shopee.

Pengguna dapat membeli deretan produk home electronic seperti food processor, blender, hair dryer dan berbagai macam variasi produk lainnya untuk segala kebutuhan rumah tangga dengan harga khusus. (Baca juga: Jatah BLT Ibu Hamil Cuma Dua Kali Ya Bunda, Per Bulan Rp750 Ribu )

Sementara, Handhika Jahja, Direktur Shopee Indonesia mengatakan, kesuksesan 11.11 menjadi jauh lebih berarti karena dampak positifnya bagi komunitas. "Shopee sangat yakin bahwa setiap anak memiliki potensi untuk membuat perbedaan nyata bagi perekonomian masa depan kita, dan kami berterima kasih atas dukungan yang ditunjukkan oleh Philips dan setiap mitra kami untuk 11.11 Big Charity. Kami menantikan lebih banyak inisiatif yang berarti di masa depan," harapnya.
(iqb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Banyak Pilihan Perangkat...
Banyak Pilihan Perangkat Elektronik, AQUA Hadirkan Sweat Heart
Bantah Menutup Pabrik,...
Bantah Menutup Pabrik, Sanken Pastikan Akan Tetap Produksi Alat Elektronik
Toshiba Gandeng Distributor...
Toshiba Gandeng Distributor Baru untuk Hard Drives Internal di Pasar Indonesia
HDMI 2.2 Bakal Meluncur...
HDMI 2.2 Bakal Meluncur di CES 2025, Ini Bocorannya
Toshiba Kenalkan Hard...
Toshiba Kenalkan Hard Drive Super Canggih Berbasis HAMR
Aksesori Rumah Tangga...
Aksesori Rumah Tangga untuk Pengguna Penyandang Disabilitas Dihadirkan
Gabungkan IoT dan AI,...
Gabungkan IoT dan AI, LG Kenalkan Inovasi Hunian Hemat Energi Berteknologi Cerdas
Jangkau Asia Pasifik,...
Jangkau Asia Pasifik, Toshiba Berkomitmen Inisiatif Pabrik Hijau
Jawab Kebutuhan Konsumen,...
Jawab Kebutuhan Konsumen, AQUA Elektronik Luncurkan QLED S80EUX Series
Rekomendasi
Pengamat Militer Sebut...
Pengamat Militer Sebut Seskab Dapat Ditempati Prajurit TNI Aktif
Website Resmi Pemkab...
Website Resmi Pemkab Bandung Diretas, Muncul Tulisan Slot Gacor
PBB: Blokade Israel...
PBB: Blokade Israel Picu Kelaparan Tercepat dalam Sejarah Modern
Berita Terkini
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
2 jam yang lalu
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
5 jam yang lalu
Indonesia Hapus 1,3...
Indonesia Hapus 1,3 Juta Konten Berbahaya Terkait Pornografi dan Judi Online
8 jam yang lalu
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
10 jam yang lalu
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
14 jam yang lalu
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
15 jam yang lalu
Infografis
Menteri Yandri Terbukti...
Menteri Yandri Terbukti Bantu Kemenangan Istri, Pilkada Serang Diulang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved