Dukung Smart Office, Huawei Hadirkan Perangkat Rapat yang Dibekali AI

Selasa, 08 Desember 2020 - 18:00 WIB
loading...
Dukung Smart Office,...
Senior Product Manager Departemen Cloud & AI Business Huawei Indonesia, Galuh Purnama, saat menjelaskan Huawei IdeaHub Series secara virtual, Selasa (8/12/2020). Foto/Capture/FK.
A A A
JAKARTA - Pandemi Covid-19 memaksa aktivitas perkantoran dilakukan dari rumah. Pertemuan atau presentasi pekerjaan dilakukan secara virtual menggunakan platform dan teknologi yang telah ada.

Berangkat dari kebiasaan baru ini, Huawei meluncurkan Huawei IdeaHub, sebuah perangkat inovasi untuk smart office yang menggabungkan Huawei Cloud Meeting dengan kualitas high definition (HD), penulisan cerdas, dan pemakaian bersama nirkabel. (Baca juga : Menggali Perkembangan Teknologi dengan Modal Digenggaman Tangan)

Huawei IdeaHub merupakan penggabungan dari perangkat komunikasi seperti proyektor, papan tulis, mikrofon, pengeras suara, tablet, PC, TV, dan konferensi video, tanpa terbebani oleh koneksi kabel yang rumit. Jason Zhang, Presiden Departemen Cloud & AI Business Huawei Indonesia, mengatakan, Perangkat ini didesain oleh Pusat Penelitian Estetika Huawei Milan di Italia.

“Huawei IdeaHub membentuk ruang kolaboratif all in one untuk melakukan rapat yang lebih efisien, bertukar pikiran secara produktif, seminar pengajaran, dan banyak lagi.” kata Zhang, saat peluncuran Huawei IdeaHub secara virtual, Selasa (8/12/2020). (Baca juga : Smartfren Ciptakan Wadah Kolaborasi WOWLabs untuk Incar Gen Z )

Perangkat ini didukung dengan video berkualitas 1080p high definition (HD) dan inovasi dalam komputasi grafis, artificial intelligence (AI), serta mesin codec video yang menciptakan tampilan gambar tajam dan jernih.

AI yang disematkan dalam IdeaHub Series memberikan pengalaman konferensi tanpa merasakan gangguan suara. AI bekerja dengan memblokir kebisingan di sekitar perangkat melalui algoritma eksklusif yang dikembangkan oleh Huawei.

"Melalui teknologi dalam IdeaHub Series, Huawei terus berinovasi dalam memberikan ruang kerja tradisional ke digital dan mendukung ekosistem smart office," ujar Senior Product Manager Departemen Cloud & AI Business Huawei Indonesia, Galuh Purnama, pada kesempatan yang sama.

Kendati demikian, Huawei enggan menyebutkan harga jual dari produk ini. Selain itu, jenis-jenis varian dari IdeaHub Series ini juga tidak dijelaskan lebih rinci.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Hypernet dan Huawei...
Hypernet dan Huawei Jalin Kemitraan Strategis untuk Pemberdayaan Digital UKM
Era Baru Telah Dimulai...
Era Baru Telah Dimulai dengan Kehadiran HUAWEI Mate XT | ULTIMATE DESIGN di Indonesia, Smartphone Triple Foldable yang Mengguncang Industri
CEO Nvidia Akui Kehebatan...
CEO Nvidia Akui Kehebatan Huawei: Sanksi AS Kurang Tepat, Mereka Kuasai Pasar!
Intip Strategi Brilian...
Intip Strategi Brilian Huawei Pimpin Inovasi Smartphone Lipat Terkini!
Resmi Hadir di Indonesia,...
Resmi Hadir di Indonesia, HUAWEI Mate X6 Miliki Body Ramping, Tangguh, dan Makin Multitasking
HUAWEI Mate X6: Maksimalkan...
HUAWEI Mate X6: Maksimalkan Produktivitas dan Nikmati Kemudahan Instal Google Apps dengan Cepat
Hadir di Indonesia,...
Hadir di Indonesia, HUAWEI Mate X6 Tawarkan Premium Service Hingga Rp4.344 Juta!
Bye-bye Z Fold6? Huawei...
Bye-bye Z Fold6? Huawei Mate X6 Siap Guncang Pasar Smartphone Lipat di Indonesia
HUAWEI Mate X6: Ramping...
HUAWEI Mate X6: Ramping dan Kokoh dengan Kamera Terbaik di Industri Atasi Masalah pada Ponsel Lipat
Rekomendasi
Ahmad Dhani Pastikan...
Ahmad Dhani Pastikan Bakal Dampingi Al Ghazali di Pelaminan Bersama Maia Estianty
Gelar Konsolidasi Hadapi...
Gelar Konsolidasi Hadapi Pemilu 2029, Partai Perindo Matangkan Strategi Politik
Mau Punya Brand Vape...
Mau Punya Brand Vape Sendiri? Ini Jasa Pembuatan Liquid Vape yang Dipercaya Banyak Brand Berkembang
Berita Terkini
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
11 jam yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
19 jam yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
1 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
1 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
2 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
2 hari yang lalu
Infografis
1.000 Prajurit Israel...
1.000 Prajurit Israel yang Meminta Perang Gaza Diakhiri
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved