Industri Game Terus Tumbuh, Facebook Gaming Rilis Fitur Baru

Minggu, 10 Mei 2020 - 00:01 WIB
loading...
Industri Game Terus...
Ilustrasi Facebook. FOTO/ Ist
A A A
JAKARTA - Industri game saat ini menjadi salah satu industri hiburan terbesar dan masih akan terus tumbuh di dunia. Game telah tumbuh bersama teknologi dan dapat dimainkan di berbagai perangkat mobile, PC, konsol, dan web browser.

"Gaming bukan sesuatu yang baru bagi Facebook. Kami percaya gaming adalah sebuah katalisator tak tertandingi untuk membangun komunitas, yang mana hal tersebut adalah inti dari misi kami di Facebook," kata Head of Southeast Asia APAC Games Partnership Facebook Michael Rose saat Live QnA secara online, Jumat (8/5/2020).

Disebutkan oleh Rose, setiap bulannya ada lebih dari 700 juta orang berinteraksi dengan konten gaming di Facebook. Setidaknya ada 160 juta pengguna aktif setiap bulan yang tergabung dalam 450 ribu grup gaming di Facebook pada Maret 2020.

Sekedar informasi, grup gaming adalah salah satu komunitas terbesar dan paling aktif di Facebook.

Facebook gaming di Indonesia sendiri juga tumbuh secara signifikan dalam kurun waktu kurang dari dua tahun. Sepanjang tahun lalu saja, penonton konten gaming video naik hingga 210%.

Sementara, 5,6 juta bintang dikirim sepanjang bulan April 2020 di Indonesia. Untuk game terpopuler, Rose menyebut ada 5 game paling populer di indoensia pada April 2020, yakni Mobile Legends, PUBG Mobile, Free Fire - Battlegrounds, grand theft Auto V, dan Free Fire.

Di tengah situasi pandemi COVID-19, streamer gamer meluncurkan sebuah inisiatif untuk membantu petugas medis yang membantu pasien Coronavirus.

Jadi, saat streaming para streamer juga akan meminta
pemirsa mereka untuk menyumbang melalui Kitabisa.com untuk membantu para petugas medis. Donasi tersebut berlangsung dari April hingga akhir Mei 2020.

Ada juga program untuk komunitas gamer streamer Indonesia yakni Turnamen game yang memungkinkan pembuat konten favorit untuk menyelenggarakan turnamen saat streaming. Fitur baru itu dapt membuat, bermain, dan menonton kompetisi di satu tempat.

Ada juga fitur Maraton Livestream yang menjadi tempat bagi streamer untk melakukan streaming dari wkatu buka puasa hingga sahir setiap gari untuk emningkatkan pengalaman seluler selama bulan Ramadhan.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2746 seconds (0.1#10.140)