Mau Ikutan Boikot Produk Prancis? Cek Dulu Meteran Listrik di Rumah, Bos!

Rabu, 04 November 2020 - 11:37 WIB
loading...
Mau Ikutan Boikot Produk...
MCB atau pembatas daya di rumah tangga sebagian besar menggunakan produk Schneider Electric yang asal Prancis.
A A A
JAKARTA - Orang mengenal produk Prancis hanya merek populer seperti Aqua, Danone, Vit, Bebelac, Sodexo, Ubisoft, Motul, hingga Peugeot. Padahal, produk Prancis bisa dibilang hampir ada di seluruh rumah tangga di Indonesia.

Produk itu adalah perangkat MCB (Miniature Circuit Breaker) atau pembatas daya di meteran PLN yang digunakan di rumah tangga, yang sebagian besar memakai produk keluaran Merlin Gerin atau Schneider Electric yang sama-sama asal Prancis.

Perangkat MCB memang digunakan di sistem listrik prabayar yang menggunakan meteran digital dan kode token listrik atau kode meteran listrik.

Sistem listrik prabayar saat ini semakin banyak di adopsi pelanggan, karena memang sangat memudahkan mereka mengontrol pemakaian daya listrik yang digunakan di rumah. Hanya perlu mengisi kode token listrik atau kode meteran listrik. Pelanggan juga terhindar dari risiko tagihan berlebih yang sering terjadi.

Adapun fungsi MCB, menurut laman web resmi Schneider Electric adalah sebagai proteksi dan pemutus arus apabila terjadi kelebihan beban ataupun terjadi hubung singkat. ”Circuit Breaker menjadi hal yang sangat penting karena kegagalan fungsi dari CB dapat menimbulkan kebakaran,”.

Ketika arus yang melewati CB melewati jumlah seharusnya, maka CB akan otomatis memutus arus itu. Jumlah arus yang melebihi jumlah sebenarnya adalah hal yang sering menyebabkan kebakaran pada bangunan, sehingga CB penting untuk berfungsi dengan baik.



Schneider Electric adalah salah satu perusahaan yang menghasilkan produk MCB berkualitas terbaik dan teraman, karenanya banyak sekali digunakan di rumah tangga di Indonesia.

MCB ditujukan untuk rumah tangga, karena memiliki kapasitas rating arus (konsumsi arus yang dibutuhkan untuk alat beroperasi) yang lebih kecil, hanya sampai 63 Amps.

Mau Ikutan Boikot Produk Prancis? Cek Dulu Meteran Listrik di Rumah, Bos!

Schneider Electric juga memiliki Molded Case Circuit Breaker (MCCB) yang punya kapasitas rating arus sampai dengan 1000 Amps, sehingga digunakan untuk alat-alat yang lebih berat.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1531 seconds (0.1#10.140)