Sejumlah Layanan Google Down Tadi Pagi, Termasuk Meet, Drive dan Classroom

Jum'at, 25 September 2020 - 17:58 WIB
loading...
Sejumlah Layanan Google Down Tadi Pagi, Termasuk Meet, Drive dan Classroom
ILUSTRASI Google. FOTO/ IST
A A A
MOUNTAIN VIEW - Sejumlah layanan Google sempat tumbang pagi ini. Mengutip Tech Crunch, layanan yang tumbang meliputi Google Meet, Drive, Docs, Analytics, Classroom dan Calendar. )

Tech Crunch dalam laporannya, Jumat (25/9/2020) menulis, dashboard status Google tidak menunjukkan adanya masalah pada layanan-layanan Google di atas..( Baca juga:Diskon Iuran Jamsostek Tak Mengubah Manfaat Terhadap JKK )

Namun, berdasarkan laporan dari pengguna yang berasal dari seluruh dunia, banyak yang mengeluh tidak bisa mengakses layanan Google.

Tidak biasanya layanan Google turun sekaligus seperti ini. Biasanya, hanya satu layanan yang mengalami gangguan. Namun, kali ini jelas merupakan masalah yang jauh lebih luas.

Pihak Google pun memberikan tanggapan atas masalah yang terjadi sejak pukul 6 sore waktu Amerika Serikat tersebut.

"Kami mengalami gangguan layanan singkat yang memengaruhi beberapa produk termasuk G Suite, dan sekarang kami sedang memulihkannya. Untuk lebih jelasnya, silakan kunjungi dasbor status kami," ujar Google.

Menurut pantauan SINDOnews melalui laman Down Detecto, sudah sejak pagi pukul 07.00, jumlah laporan yang masuk terkait tumbangnya layanan Google terus meningkat.

Peta outage Down Detector menunjukkan bahwa wilayah yang terdampak tumbangnya layanan-layanan Google mencakup Amerika Serikat dengan persebaran terutama di kota-kota besar seperti Boston, New York, Washington, Philadelphia, Chicago, San Francisco, hingga LA dan Seattle.

Tak hanya di AS, negara Asia juga terkena dampak dari down-nya layanan Google , adapun nedapa yang terdampak adalah sebagian wilayah Indonesia, Jepang, Filipina, Malaysia, Vietnam, Singapura, Korea Selatan.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2675 seconds (0.1#10.140)