Jurus Galaxy Watch3 Jaga Kesehatan Masyarakat Indonesia di saat Wabah Corona

Rabu, 16 September 2020 - 21:45 WIB
loading...
Jurus Galaxy Watch3...
Fitur Blood Oxygen pada Samsung Galaxy Watch3 membantu pengguna mengidentifikasi tingkat saturasi oksigen darah dan melacak fungsi paru-paru dari waktu ke waktu. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Di masa pandemik COVID-19 , Samsung Electronics Indonesia memboyong generasi terbaru dari lini smartwatch -nya, Galaxy Watch3. Didesain eksklusif, dari sisi fitur dan penampilan, jam tangan pintar Galaxy Watch3 dirancang untuk mendukung berbagai aktivitas dan gaya hidup para penggunanya. (Baca juga: Luhut Sebut Akhir Desember 2020 Indonesia Terima 40 Juta Vaksin Covid-19 )

Diintegrasikan dengan mulus ke dalam ekosistem Galaxy, Galaxy Watch3 siap membantu penggunanya hidup lebih sehat, berkomunikasi lebih lancar, dan mendapatkan yang terbaik dari teknologi yang ada.

“Beberapa aktivitas masyarakat kini telah kembali di masa New Normal dengan berbagai penyesuaian,dan beberapa aspek berubah jika dibandingkan dengan waktu-waktu sebelumnya," kata Denny Galant, Head of Product Marketing IT and Mobile, Samsung Electronics Indonesia.

Dengan bertambahnya aktivitas, sambung dia, masyarakat pun ikut menumbuhkan produktivitasnya di tengah masa New Normal. Samsung menawarkan inovasi dalam Galaxy Watch3 untuk mendampingi dan memudahkan hidup penggunanya menghadapi segala aktivitas keseharian, sekaligus tetap memonitor kesehatannya.
Jurus Galaxy Watch3 Jaga Kesehatan Masyarakat Indonesia di saat Wabah Corona

“Selain memperkuat penampilan dan gaya personal, Galaxy Watch3 juga memudahkan komunikasi berkat integrasi yang mulus dengan perangkat Samsung Galaxy lain. Di samping itu, pola hidup sehat yang saat ini lebih kita perhatikan, juga terbantu dengan fitur-fitur kebugaran yang ditanamkan dalam Galaxy Watch3," sebut Denny.

Fitur Blood Oxygen misalnya. Fitur ini membantu mengidentifikasi tingkat saturasi oksigen darah dan melacak fungsi paru-paru dari waktu ke waktu, ataupun analisis kemajuan latihan dan program latihan yang mudah dilakukan walau berada di dalam rumah. "It’s your health manager – on your wrist,” imbuhnya.

Dibandingkan dengan Galaxy Watch terdahulu, Galaxy Watch3 14% lebih tipis, 8% lebih kecil, dan 15% lebih ringan. Semuanya disatukan dengan layar yang lebih besar.

Tampilan layar juga dapat dikustomisasi untuk merefleksikan gaya personal masing-masing pengguna seutuhnya. Denny mengutarakan, tersedia lebih dari 80.000 tampilan layar yang dapat dipilih di Galaxy Store.

"Atau pengguna juga dapat mendesain tampilan layarnya sendiri. Juga terdapat 40 konfigurasi berbeda untuk mempersonalisasi tampilan layar pengguna dengan informasi yang diinginkan," tambahnya.

Teknologi Kesehatan Terdepan
Kini Galaxy Watch 3 menawarkan pengalaman baru dalam pemantauan kesehatan dan kebugaran. Fitur Blood oxygen (SpO2) akan segera mengukur dan memantau saturasi oksigen, untuk kebutuhan kebugaran dan kesehatan.

"Running analysis akan menawarkan feedback secara real-time sepanjang sesi lari, juga laporan enam faktor pasca olahraga, yang akan membantu memperbaiki postur, meningkatkan performa, dan mengurangi cedera," ujarnya seraya menambahkan, untuk memantau kemajuan cardio sepanjang sesi olahraga, Galaxy Watch3 juga dilengkapi pembacaan VO2max, yang mengukur konsumsi oksigen saat berolahraga dengan intens.
Jurus Galaxy Watch3 Jaga Kesehatan Masyarakat Indonesia di saat Wabah Corona

Saat di rumah pun, pengguna Galaxy Watch3 tetap dapat berolahraga dan memonitor hasilnya. Terdapat akses langsung ke fitness studio lengkap melalui Samsung Health, yang memiliki koleksi lebih dari 120 video latihan yang berbeda.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dituduh Hindari Pajak,...
Dituduh Hindari Pajak, India Denda Samsung
Samsung Siap Luncurkan...
Samsung Siap Luncurkan Peralatan Rumah Tangga Berteknologi AI
Cara Menonaktifkan Mode...
Cara Menonaktifkan Mode Aman Samsung yang Paling Mudah Dicoba
SafetyCore Fitur untuk...
SafetyCore Fitur untuk Menangkal Konten Berbahaya Diperkenalkan
Daftar HP Samsung yang...
Daftar HP Samsung yang Tak Bisa Gunakan WhatsApp pada Tahun 2025
Update Harga Gadget...
Update Harga Gadget Xiaomi Terbaru! TV, Tablet, dan Smartwatch Mulai Rp200 Ribuan!
Teknologi Kecerdasan...
Teknologi Kecerdasan Buatan Samsung Semakin Jauh Tertinggal
Smartwatch Ini Bisa...
Smartwatch Ini Bisa Cegah Hipertensi dengan dengan Pemantauan Tekanan Darah 24 Jam
Samsung Siap Hadirkan...
Samsung Siap Hadirkan PM9E1 Drive Data Berbasis AI
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah Eps 37: Menolong Kasih, Andra Terperosok ke Jurang
Isi Ulang Cadangan Gas,...
Isi Ulang Cadangan Gas, Eropa Harus Merogoh Kocek Rp182,5 Triliun
Gempa Magnitudo 5,0...
Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Cilacap Jawa Tengah, Dirasakan hingga Pacitan
Berita Terkini
OpenAI: Pengguna ChatGPT...
OpenAI: Pengguna ChatGPT Hasilkan Lebih dari 700 Juta Gambar dalam Sepekan
1 jam yang lalu
Tren AI Ala Ghibli Dikecam...
Tren AI Ala Ghibli Dikecam Sutradara One Piece: Ini Penghinaan Terhadap Seni Animasi!
1 jam yang lalu
Chip AI Jadi Senjata...
Chip AI Jadi Senjata China untuk Melawan AS Terkait Tarif Impor Baru
1 jam yang lalu
Dituduh Pindah Warganegara...
Dituduh Pindah Warganegara Singapura, Pendiri ByteDance Zhang Yiming Angkat Bicara
5 jam yang lalu
Bantu Pemain Menang,...
Bantu Pemain Menang, Microsoft Luncurkan Copilot for Gaming
6 jam yang lalu
Asteroid 2024 YR4 Diklaim...
Asteroid 2024 YR4 Diklaim Akan Menabrak Bulan
6 jam yang lalu
Infografis
10 Makanan Khas Lebaran...
10 Makanan Khas Lebaran di Indonesia selain Opor dan Ketupat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved