Pengecer Ungkap Spesifikasi Utama dan Varian Warna realme 7i

Selasa, 08 September 2020 - 15:40 WIB
loading...
Pengecer Ungkap Spesifikasi...
Handphone realme 7i akab hadir dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB. Handphone menggendong baterai 5.000 mAH bersama dukungan pengisian cepat 18W. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Realme baru-baru ini mengumumkan seri realme 7 di India dengan model realme 7 dan 7 Pro. Pada seri "nomor", realme telah meluncurkan realme 6i di seri sebelumnya, sehingga tak mengherankan bila di seri "7" akan hadir realme 7i . (Baca juga: Ponsel Murah Nokia 3.4 Tampil Mengesankan dalam Bocoran Gambar )

Ya, kabar dari Indonesia menyebutkan realme akan meluncurkan smartphone realme 7i dengan realme 7 pada 17 September 2020. Laman Giz China menginformasikan, sebuah bocoran iklan yang muncul baru-baru ini mengumumkan keseluruhan spesifikasi realme 7i. Handset tersebut sekarang terdaftar di situs pengecer Lazada Indonesia .

Menurut listingan Lazada, realme 7i akan debut dalam dua warna yakni Jade dan Champagne. Handset dikemas dalam tampilan puch-hole dan bagian belakang gradien.

Ada juga kehadiran pemindai sidik jari dan sistem tiga kamera yang ditempatkan di dalam modul berbentuk persegi panjang. Daftar Lazada juga menunjukkan realme 7i dilengkapi fitur-fitur utama seperti kamera AI quad 64 MP, baterai besar 5.000 mAh, dan layar Ultra Smooth 90Hz.

Rumornya, realme 7i mengusung panel IPS LCD 6,5 inci dengan resolusi 1600 Ă— 720. Meskipun mengambil DNA dari seri realme 7, refresh rate layarnya 90Hz. Akan lebih baik jika realme memilih tampilan FHD + daripada berfokus pada tampilan kecepatan refresh yang lebih tinggi.

Spesifikasi realme 7i
Salah satu peningkatan terbesar pada realme 7i adalah sensor 64 MP yang baru. Smartphone ini memiliki sensor primer 64 MP, 12 MP, dan dua sensor 2 MP. Pengaturan kamera mirip dengan realme 7. Namun, perusahaan mungkin memilih Samsung 64 MP untuk yang satu ini.

Beralih ke layar depan, realme menempatja satu sensor 16 MP untuk selfie. Sangat menarik untuk melihat takik pada smartphone yang berorientasi pada harga jual.

Di sisi performa, terdapat chipset Snapdragon 662. Ini didasarkan pada arsitektur 12nm. Prosesor ini diumumkan pada bulan Januari 2020. Bukan chipset yang populer karena menawarkan kinerja yang biasa-biasa saja.

Tetapi "otak" ini akan cukup untuk tugas sehari-hari, tapi jangan berharap banyak untuk menjalankan game dalam pengaturan tinggi. Unit realme 7i hadir dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB. Handphone menggendong baterai 5.000 mAH bersama dukungan pengisian cepat 18W. (Baca juga: Tak Terima Pasien Umum, 13 RSUD di Jakarta Khusus untuk Penanganan Covid-19 )
(iqb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2708 seconds (0.1#10.140)