Google Akan Tinggalkan Kode Verifikasi lewat SMS

Selasa, 25 Februari 2025 - 17:11 WIB
loading...
Google Akan Tinggalkan...
Google Akan Tinggalkan Kode Verifikasi lewat SMS. FOTO/ CNET
A A A
JAKARTA - Google berencana untuk mengubah sistem autentikasi di Gmail dengan menghentikan penggunaan kode verifikasi melalui SMS. Sebagai gantinya, perusahaan teknologi raksasa ini akan menerapkan sistem keamanan yang lebih canggih, yaitu kode QR.



Kode autentikasi melalui SMS memang masih digunakan oleh banyak pengguna. Namun, menurut Juru Bicara Gmail, Ross Richendrfer, sistem ini mulai dianggap ketinggalan zaman dan memiliki banyak kelemahan, terutama dalam hal keamanan.

Kode QR dipilih sebagai alternatif yang lebih aman karena dapat mengurangi risiko penipuan dan serangan phishing. Selain itu, sistem ini juga membantu mengurangi jumlah pesan yang dikirim, sehingga mengurangi kemungkinan akses tidak sah ke akun pengguna.

Saat ini, Google masih dalam tahap perencanaan untuk beralih ke autentikasi kode QR. Namun, Ross belum memberikan tanggal resmi kapan fitur ini akan diumumkan dan diterapkan di aplikasi Gmail.

Sebenarnya, autentikasi melalui SMS sudah mulai ditinggalkan, terutama dengan kehadiran teknologi passkey atau kunci sandi. Passkey menawarkan tingkat keamanan yang lebih tinggi karena menggunakan metode autentikasi biometrik, seperti sidik jari atau pemindaian wajah.

Berbeda dengan kode OTP (One-Time Password) yang masih rentan terhadap pencurian data, passkey membuat peretas lebih sulit untuk menyusup ke akun pengguna. Beberapa perusahaan teknologi besar pun telah mulai meninggalkan metode autentikasi berbasis SMS demi sistem yang lebih modern dan aman.

Selain faktor keamanan, kode autentikasi SMS juga memiliki beberapa kelemahan lain, seperti gangguan jaringan yang dapat menyebabkan kode tidak terkirim atau adanya kesalahan sistem pada layanan operator.

Langkah Google untuk menggantikan autentikasi SMS dengan kode QR merupakan upaya yang cerdas dalam meningkatkan keamanan akun pengguna. Dengan teknologi yang lebih aman seperti kode QR dan passkey, diharapkan risiko pencurian data dan akses ilegal ke akun Gmail dapat diminimalisir.

Bagi pengguna Gmail, penting untuk selalu mengikuti perkembangan sistem keamanan terbaru dan segera beradaptasi dengan metode autentikasi yang lebih modern demi menjaga keamanan data pribadi mereka.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Keberadaan Alien
Lomba Balap Sperma untuk...
Lomba Balap Sperma untuk Tes Kesuburan Siap Digelar di AS
Chip Nubbin Siap Bawa...
Chip Nubbin Siap Bawa Manusia Masuk ke Dimensi Alam Tak Kasat Mata
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
Jawaban Kenapa Kucing...
Jawaban Kenapa Kucing Berwarna Oranye Punya Banyak Kelebihan Akhirnya Terungkap
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan...
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan Hidup-hidup untuk Pertama Kalinya
Ilmuwan Gunakan AI untuk...
Ilmuwan Gunakan AI untuk Bicara dengan Lumba-lumba
Rekomendasi
GAC Aion Siap Meluncurkan...
GAC Aion Siap Meluncurkan L4 Robotaxi di Shanghai Auto Show 2025
Kedubes Vatikan Bakal...
Kedubes Vatikan Bakal Dibuka Besok untuk Masyarakat yang Ingin Berkabung Paus Fransiskus
Canggih, Perusahaan...
Canggih, Perusahaan Ekspedisi Ini Hadirkan CEO Virtual di Indonesia
Berita Terkini
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
5 jam yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
19 jam yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
21 jam yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
1 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
1 hari yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
1 hari yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved